Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari, berhasil mengamankan tempat pada babak kedua turnamen Hong Kong Terbuka 2016 yang berlangsung di Hong Kong Coliseum.
Della/Rosyita lolos setelah mengalahkan rekan senegara Ade Magnifiro Khasanah/Fitria Ayu Nawangwulan 21-10, 21-6 pada babak pertama, Rabu (23/11/2016).
Della/Rosyita tidak butuh waktu banyak untuk meraih kemenangan. Dilansir dari Tournament Software, mereka hanya perlu 19 menit.
Gim pertama dimenangi Della/Rosyita dengan mudah. Setelah imbang 1-1, mereka langsung tancap gas mengumpulkan poin.
Situasi sama terjadi pada gim kedua. Meski sempat diimbangi sang lawan pada kedudukan 2-2 dan 4-4, Della/Rosyita lagi-lagi menunjukkan kelas mereka.
Tampil dominan, Della/Rosyita pun menyudahi perlawanan Ade/Fitria dengan skor telak.
Baca Juga:
- Leicester Juara Grup Liga Champions, Ranieri Tak Percaya
- Sergio Ramos Tak Mau Tunjuk Dalang di Balik Hukuman Penalti Real Madrid
- Level Gol Anak Asuh Jacksen F. Tiago Setara dengan Lesakan Lionel Messi
Dari laga lain, pasangan ganda putri nasional Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amelia Pradipta gagal mengikuti jejak Della/Rosyita.
Tiara/Rizki langsung tersingkir dari Hong Kong Terbuka setelah dikalahkan unggulan keenam Chang Ye-na/Lee So-hee (Korea Selatan) 19-21, 8-21.
Indonesia masih punya peluang meloloskan dua wakil ganda putri ke babak kedua. Saat berita ini ditulis, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani tengah bertanding melawan pemain tuan rumah, Poon Lok Yan/Tse Ying Suet.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournament software |
Komentar