Ada yang berbeda dengan Bundesliga 2016-2017. Kompetisi sepak bola antar klub Jerman ini terasa lebih seru dibandingkan pada musim-musim sebelumnya. Mau tahu alasannya?
Pertama, setelah selama 14 bulan dikuasai Bayern Muenchen, pekan ini puncak klasemen dihuni klub lain.
Hebatnya, klub yang berhasil menduduki posisi teratas klasemen sementara Bundesliga 2016-2017 bukan kaum elite macam Borussia Dortmund atau Bayer Leverkusen.
Adalah RB Leipzig yang sukses bertengger di peringkat pertama pada pekan ke-11. Klub promosi tersebut sukses mengantongi 27 poin dari delapan kemenangan plus tiga hasil imbang.
Leipzig unggul tiga angka dari FC Bayern yang ada di posisi kedua. Sebagai catatan, Leipzig baru berdiri pada Mei 2009. Dalam kurun waktu tujuh tahun, mereka mampu merangkak naik dari liga regional ke kompetisi utama sepak bola Jerman.
Kedua, lima klub yang menempati posisi tiga hingga tujuh, yaitu Dortmund, Koeln, Hoffenheim, Hertha Berlin, dan Eintracht Frankfurt, sama-sama mampu mengumpulkan 21 poin.
Menurut situs Bild, fenomena jumlah poin yang sama seperti saat ini, belum pernah terjadi di Bundesliga.
Kelima klub tersebut hanya tertinggal tiga poin dari sang jawara bertahan, FC Bayern. Pada periode yang sama musim lalu, FC Bayern mengumpulkan 31 poin dan sudah unggul 14 angka dari penghuni peringkat tujuh, Bayer Leverkusen.
Ketiga, terakhir kalinya, FC Bayern tidak menyandang status sebagai juara Bundesliga adalah lima tahun silam, tepatnya pada kompetisi 2011-2012. Kala itu, Dortmund menjadi jawara Jerman.
Melihat ketatnya persaingan di papan atas saat ini, ada kemungkinan FC Bayern gagal mempertahankan gelar juara pada pengujung Bundesliga 2016-2017.
[video]http://video.kompas.com/e/5220187359001[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Bild |
Komentar