Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Conte: Jangan Berpuas Diri, Chelsea!

By Nugyasa Laksamana - Senin, 21 November 2016 | 08:17 WIB
Manajer Chelsea, Antonio Conte (kanan), bersalaman dengan pemainnya, Diego Costa, seusai menang 1-0 atas Middlesbrough dalam laga Premier League, di Stadion Riverside, Minggu (20/11/2016).
LINDSEY PARNABY/AFP
Manajer Chelsea, Antonio Conte (kanan), bersalaman dengan pemainnya, Diego Costa, seusai menang 1-0 atas Middlesbrough dalam laga Premier League, di Stadion Riverside, Minggu (20/11/2016).

Chelsea akhirnya kembali memuncaki klasemen Premier League untuk yang kali pertama sejak Mei 2015. Meski demikian, sang Manajer Antonio Conte berharap para pemainnya tak berpuas diri dengan pencapaian tersebut.

The Blues menguasai klasemen sementara Premier League berkat kemenangan 1-0 atas Middlesbrough, di Stadion Riverside, Minggu (20/11/2016).

Gol tunggal Chelsea diciptakan striker mereka, Diego Costa, pada menit ke-41.

Kini, Chelsea pun mengemas 28 poin dari 12 pertandingan, atau terhitung unggul satu angka dari Liverpool FC dan Manchester City yang secara berurutan menempati posisi kedua dan ketiga.

Pencapaian tersebut sangat disyukuri oleh Conte. Namun, pelatih asal Italia itu enggan melihat anak asuhnya berpuas diri, mengingat kompetisi masih panjang dan terjal.

"Hari ini bukanlah akhir dari kompetisi, meskipun kami berhasil memuncaki klasemen untuk yang kali pertama pada musim ini," kata Conte seusai laga, seperti dikutip BBC Sport.

"Perjalanan tidak akan mudah, tetapi kami layak berbahagia atas kerja keras dan komitmen selama ini. Sekarang, saya akan mengimbau kepada tim bahwa masih ada pekerjaan yang harus dilakukan," tutur eks juru taktik Juventus tersebut.

Formasi 3-4-3 kembali menjadi andalan Conte saat Chelsea menghadapi Middlesbrough.

Baca Juga:

Skema tersebut setidaknya sanggup membombardir tuan rumah, meskipun akhirnya tak ada gol tambahan hingga laga berakhir.

Berdasarkan statistik resmi Premier League, Chelsea unggul 57,6 persen dalam penguasaan bola, serta melepaskan tiga tembakan tepat sasaran dari 13 percobaan.

"Saya tahu pertandingan ini akan berjalan sulit karena tim lawan terorganisir dengan baik. Namun, kami pantas menang karena mencetak gol dan membuat banyak peluang untuk menggandakan skor," ujar Conte.

Chelsea memang patut waspada. Terlebih lagi, pada laga pekan selanjutnya, mereka bakal melawan Tottenham Hotspur, klub yang belum terkalahkan pada Premier League musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : BBC Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X