Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buah Manis Taktik Pengasingan Vincenzo Montella

By Minggu, 20 November 2016 | 13:35 WIB
Aksi gelandang AC Milan, Manuel Locatelli, saat melawan Genoa di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, pada 25 Oktober 2016.
MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES
Aksi gelandang AC Milan, Manuel Locatelli, saat melawan Genoa di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, pada 25 Oktober 2016.

Media Italia, Pianeta Milan, pernah menuliskan bahasan menarik soal "taktik pengasingan" Vincenzo Montella yang berbuah positif buat Milan.

Penulis: Sem Bagaskara

Montella berani membangkucadang kan bomber andalannya, Carlos Bacca, dalam duel tandang melawan Sampdoria pada pekan ke-4 Serie A 2016/17.

Mengandalkan Gianluca Lapadula sebagai ujung tombak, Il Diavolo mengalami kesulitan mencetak gol.

Kebuntuan akhirnya pecah begitu Bacca masuk lapangan sebagai pengganti. Penyerang asal Kolombia tersebut mencetak gol semata wayang kemenangan Milan atas Sampdoria di Luigi Ferraris.

Bacca kemudian mampu mengemas dua gol dalam tiga pertandingan berikut. Dia seperti ingin menunjukkan kemampuan terbaik agar tak lagi mendapatkan "hukuman" dicadangkan.

Fenomena serupa terjadi kepada M'Baye Niang, yang disebut sebagai inspirator kemenangan dramatis Milan atas Sassuolo (4-3). Pada laga itu, Niang “diasingkan” dan baru mentas usai jeda babak.


Aksi penyerang AC Milan, Mbaye Niang, dalam duel International Champions Cup lawan Liverpool di Santa Clara, California, AS, 30 Juli 2016.(LACHLAN CUNNINGHAM/GETTY IMAGES)

Dia kemudian tampil bagus dan membuat sebiji gol kala tampil lagi sebagai starter pada partai berikut melawan Chievo (3-1). Suso adalah figur terkini yang mendapatkan manfaat dari waktu pengasingan yang diberikan Montella.

Milan tampil berantakan tatkala takluk 0-3 dari Genoa pada 25 Oktober silam. Kala itu, nama Suso hilang dari susunan starter. Tempatnya di sektor penyerang kanan diisi oleh Keisuke Honda.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.717


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X