Hingga pekan ke-11 Premier League, Liverpool menjadi tim tertajam dengan total 30 gol. Bila terus melanjutkan laju gol tersebut, The Reds bisa mengancam rekor milik Chelsea.
Rata-rata, Roberto Firmino dkk membuat 2,73 gol per pertandingan. Bila rataan tersebut berlanjut hingga musim 2016-2017 kelar, pasukan Juergen Klopp bakal mengumpulkan 104 gol!
Baca Juga:
- Tips Fantasy Premier League Pekan Ke-12, Buang Ferrari Demi Buldoser
- Hanya Satu Pemain Man United yang Tak Pernah Kena 'Pengering Rambut' Ferguson
- Terkena Pengaruh Buruk Ronaldo, James Rodriguez Bisa Ditampar Jika Perkuat Tim Lain
Total gol itu melewati rekor gol tertinggi yang bisa dibuat sebuah tim dalam semusim di Premier League. Rekor itu bernilai 103 gol yang dipegang Chelsea pada musim 2009-2010.
Saat itu, The Blues masih dilatih oleh Carlo Ancelotti. Pada musim tersebut, Si Biru mengakhiri liga sebagai juara.
Liverpool pernah membuat lebih dari 100 gol dalam semusim, yakni pada 2013-2014 dengan catatan 101 gol. Hanya, jumlah gol itu masih kalah dari Manchester City yang membuat 102 gol. City muncul sebagai juara.
Gol Terbanyak dalam Semusim
Musim Klub Total Gol Gol Setelah 11 Laga Juara
2009/2010 Chelsea 103 28 Chelsea
2013/2014 Man. City 102 28 Man. City
2013/2014 Liverpool 101 21 Man. City
1999/2000 Man. United 97 31 Man. United
2011/2012 Man. City 93 39 Man. City
2016/2017 Liverpool ? 30 ?
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Premier League |
Komentar