Kapten Manchester United, Wayne Rooney (31), siap tempur buat menghadapi duel sengit kontra Arsenal, Sabtu (19/11/2016). Manajer United, Jose Mourinho, membuang jauh-jauh hubungan laga itu dengan isu negatif yang menerpa Rooney.
Media Inggris, The Sun, memajang foto Rooney dengan diklaim dalam kondisi mabuk sehari setelah dia membela timnas Inggris menghadapi Skotlandia (12/11/2016).
Sang pemain meminta maaf dan mengonfirmasi lewat juru bicaranya bahwa Rooney tidak melakukan tindakan agresif seperti yang diberitakan media.
Mourinho menilai kasus tersebut tak akan memengaruhi kondisi Rooney jelang laga versus Arsenal di Old Trafford.
"Tak ada yang terjadi selama 2-3 hari terakhir. Wayne berlatih seperti biasa dan dia ingin bermain juga seperti rekan-rekannya. Dia siap," ucap Mourinho, dikutip dari Sky Sports.
Training today pic.twitter.com/4B8DXOrvcl
— Wayne Rooney (@WayneRooney) November 18, 2016
Mourinho enggan berkomentar lebih banyak mengenai potensi kasus Rooney bakal memengaruhi penampilannya dalam duel nanti.
"Saat pemain pergi untuk tim nasional, mereka menjadi urusan timnas. Apa pun yang terjadi, baik atau buruk, saya tak ingin ikut campur," kata pria asal Portugal itu.
Mou juga yakin Rooney secara pribadi membuang jauh-jauh elemen negatif yang berkaitan dengan isu mabuk-mabukan itu.
Baca Juga:
- Perbandingan Efisiensi Tendangan Bebas Ronaldo dan Messi
- Catat 167 Penampilan di Timnas, Buffon Samai Rekor Casillas
- Apa yang Bisa Dilakukan Liverpool Tanpa Adam Lallana?
"Kejadian bersama tim nasional adalah bab yang berbeda dari situasi di klub. Bab tersebut ditutup saat ini hingga Maret atau akhir Februari nanti," kata si bos membela anak buahnya.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar