Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atalanta Vs AS Roma, Teror Darah Muda

By Minggu, 20 November 2016 | 14:29 WIB
Pemain AS Roma, Francesco Totti (kiri) Daniele De Rossi, duduk di bangku cadangan dalam pertandingan Serie A 2016-2017 menghadapi Udinese di Stadion Olimpico, Roma, Italia, pada 20 Agustus 2016.
PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES
Pemain AS Roma, Francesco Totti (kiri) Daniele De Rossi, duduk di bangku cadangan dalam pertandingan Serie A 2016-2017 menghadapi Udinese di Stadion Olimpico, Roma, Italia, pada 20 Agustus 2016.

Napoli dan Inter sudah menjadi korban. Minggu (20/11/2016), Atalanta membidik Roma sebagai klub besar berikutnya yang bakal mereka bikin bertekuk lutut di Atleti Azzurri d'Italia.

Penulis: Dwi Widijatmiko

Atalanta sedang on-fire. Tim asuhan Gian Piero Gasperini menang enam kali tanpa pernah kalah dalam tujuh laga terakhir.

Termasuk dalam rentetan hasilhasil rupawan mereka adalah kesuksesan mengalahkan Napoli dan Inter.

Performa Atalanta menanjak setelah Gasperini menginstal banyak darah muda berkualitas bagus ke dalam jajaran starter timnya.

Darah muda yang sama bakal meneror Roma pada Minggu besok. Atalanta memang kehilangan bek sayap kanan agresif, Andrea Conti, karena skorsing.

Tapi, darah muda La Dea masih terwakili figur Mattia Caldara, Roberto Gagliardini, dan Andrea Petagna.

"Kami punya tendensi meraih hasil bagus melawan klub-klub besar. Kami bisa mengalahkan Roma. Saya bekerja sama dengan baik bareng Petagna. Dia striker yang komplet," ujar bintang Atalanta, Alejandro Gomez, kepada Mediaset Premium.

Roma sendiri cenderung kerepotan menghadapi Atalanta dalam beberapa tahun terakhir.

Dalam tujuh pertemuan terbaru, Atalanta tak pernah gagal menjebol gawang Tim Serigala. Musim lalu Roma Mattia Caldara, Roberto Gagliardini, dan Andrea Petagna.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X