Gelandang Real Madrid, Isco (24), siap membuktikan kapasitasnya saat klub tersebut bertemu rival sekota, Atletico Madrid, di Stadion Vicente Calderon, Sabtu (19/11/2016) pada pekan ke-12 La Liga.
Isco mengatakan bahwa dia siap bermain jika pelatih El Real, Zinedine Zidane, membutuhkannya.
Mantan pemain Malaga tersebut berharap penampilannya saat membela tim nasional Spanyol di laga uji coba kontra Inggris, Selasa (15/11/2016), sudah cukup untuk membuktikan kelayakannya menjadi starter.
Dalam pertandingan di Stadion Wembley tersebut, Isco masuk pada menit ke-64 menggantikan David Silva.
Dia lalu mencetak gol pada masa injury time dan memaksa skor berakhir imbang 2-2.
"Hal terpenting adalah kami harus memasang pemain-pemain terbaik untuk mengalahkan Atletico. Saya ingin memanfaatkan setiap menit yang diberikan untuk bisa bermain sebaik mungkin," tuturnya.
31 - Isco has made 31 assists since 2013/14 season, more than any other Real Madrid midfielder (all competitions). Jewel.
— OptaJose (@OptaJose) October 23, 2016
Lebih lanjut, Isco mengatakan bahwa dia tidak keberatan jika dipasang di posisi lain oleh Zidane, seandainya situasi pertandingan memaksa pelatih asal Prancis tersebut mengubah strategi.
"Saya sudah membantu Spanyol terhindar dari kekalahan dengan gol saya. Di Real Madrid, saya akan berusaha bermain dengan baik di mana pun pelatih merasa peran saya akan efektif untuk membantu tim," tuturnya.
Most goals from inside the box in Europe's top 5 leagues this season:
Monaco (32)
— Squawka Football (@Squawka) November 14, 2016
Roma (27)
Barcelona (27)
Real Madrid (26)
Liverpool (25) pic.twitter.com/74HW5HQhiJ
Baca Juga:
- Xavi Optimistis Kehadiran Coutinho Akan Menambah Kekuatan Barcelona
- Pelatih Argentina Akui Pernyataan Lionel Messi Benar
- Pemain Spanyol Diminta Belajar dari Pencetak Gol Tertua La Roja
Isco turun delapan kali di La Liga, lima di antaranya sebagai starter. Dia sudah menyumbang dua gol untuk Los Blancos.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Marca |
Komentar