Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronald/Melati Penasaran Hadapi Zheng Siwei/Chen Qingchen

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 15 November 2016 | 20:35 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani, saat bertanding melawan Yang Lee/Hsu Ya Ching (Taiwan) pada babak kesatu turnamen China Terbuka di Haixia Olympic Sports Center, Selasa (15/11/2016). Ronald/Melati menang 21-17, 18-21, 21-15.
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani, saat bertanding melawan Yang Lee/Hsu Ya Ching (Taiwan) pada babak kesatu turnamen China Terbuka di Haixia Olympic Sports Center, Selasa (15/11/2016). Ronald/Melati menang 21-17, 18-21, 21-15.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti, mengaku penasaran dengan permainan Zheng Siwei/Chen Qingchen yang akan menjadi lawan mereka pada babak kedua turnamen China Terbuka.

Duel yang akan digelar di Haixia Olympic Sports Center, Kamis (17/11/2016), ini menjadi pertemuan pertama bagi Ronald/Melati dan wakil tuan rumah tersebut.

Di atas kertas, Zheng/Chen yang menempati unggulan kelima lebih difavoritkan menang. Namun, Ronald/Melati tidak gentar.

Sebaliknya, mereka bertekad untuk bermain bagus dan menikmati pertandingan mendatang.

"Pokoknya besok main bagus dan enjoy saja. Kalau nonton mereka main, terlihatnya memang bagus. Jadi, kami penasaran dengan permainan mereka, ingin tahu kalau di lapangan mainnya seperti apa," tutur Melati yang dilansir Badminton Indonesia, Selasa (15/11/2016).

Ronald/Melati melaju ke babak kedua China Terbuka setelah mengalahkan Yang Lee/Hsu Ya Ching (Taiwan), 21-17, 18-21, 21-15 dalam tempo 46 menit pada babak kesatu, Selasa (15/11/2016).

Baca Juga:

"Kami pernah bertemu dengan pemain putranya (Yang Lee). Permainan dia memang bagus, pukulan bolanya juga aneh dan kuat. Apalagi dia juga main pada nomor ganda putra," ujar Ronald.

"Sempat kaget di awal pertandingan, tetapi pada akhirnya kami bisa mengatasi mereka. Kami mulai mengatur permainan hingga akhirnya menang," katanya menambahkan.

Kemenangan ini membawa Ronald/Melati menyusul langkah dua senior mereka, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/Debby Susanto, yang mendapat bye.

Pada babak kedua, Tontowi/Liliyana akan menjumpai Kenta Kazuno/Ayane Kurihara (Jepang), sedangkan Praveen/Debby dijadwalkan bertanding melawan Liu Yuchen/Chen Lu (China).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : Badminton Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X