Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gonzales Yakin Arema Bawa Poin dari Serui

By Ovan Setiawan - Minggu, 13 November 2016 | 07:35 WIB
Striker Arema, Cristian Gonzales dalam sesi latihan di Stadion Gajayana, Malang, Sabtu (12/11/2016) sore.
OVAN SETIAWAN/JUARA.net
Striker Arema, Cristian Gonzales dalam sesi latihan di Stadion Gajayana, Malang, Sabtu (12/11/2016) sore.

Loco ini tetap memberikan  dukungan kepada rekan-rekannya dan yakin pulang bawa poin.

Cristian Gonzales mengaku optimistis, miniman satu poin akan dibawa Arema dalam lawatan ke Serui ini.

”Saya yakin teman-teman bisa pulang dengan membawa poin, bahkan mereka mungkin bisa menang,” ucap Gonzales seusai menjalani latihan bersama pemain Arema yang tidak berangkat ke Serui, Sabtu (12/11/2016).

Menurut Gonzales, Arema harus memeragakan permainan kolektif untuk bisa menang di kandang Perseru. Selama ini, Marora belum pernah ternoda oleh kekalahan sekalipun.

”Mungkin harus bermain seperti pertandingan kemarin (lawan Persela) untuk bisa memenangi pertandingan,” ungkap Gonzales.

Sejauh ini, peran Gonzales di lini depan tim berjulukan Singo Edan tergolong vital. Dia sudah melesakkan 12 gol bagi Arema hingga pekan ke-27 TSC 2016.

Baca juga:

Sebagai ganti Gonzales, pelatih Milomir Seslija menyiapkan Febri Hamzah yang dalam beberapa sesi latihan terakhir. Sedangkan opsi lain kemungkinan adalah Sunarto.

Gonzales tidak masuk dalam daftar rombongan pemain Arema yang dibawa ke Serui lantaran mengalami cedera pada punggungnya.

Hal itu didapat saat pemain naturalisasi kelahiran Uruguay tersebut bertanding melawan Persela Lamongan di Stadion Kanjuruhan pada Minggu (6/11/2016).


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X