Era baru Inter Milan bersama Stefano Pioli (51) resmi dimulai pada Rabu (9/11/2016). Sang pelatih memimpin sesi latihan perdana sebagai juru taktik anyar I Nerazzurri dan berkenalan dengan awak tim.
Pioli tiba paling pagi di markas Inter, Appiano Gentile. Setelah menginspeksi fasilitas di Appiano, mantan bek Juventus itu menggelar program latihan pada pukul 10.30 pagi waktu setempat.
Sekitar sejam kemudian, tibalah para petinggi klub untuk memantau hari pertama Pioli di Inter.
Mereka yang datang adalah Wakil Presiden Javier Zanetti, Direktur Umum Giovanni Gardini, Direktur Olahraga Piero Ausilio, serta CEO interim, Jun Liu.
Hadir pula Steven Zhang, putra dari Zhang Jindong, ketua konsorsium pemilik Inter, Suning Group.
Stefano #Pioli ran his first training session at #Inter this morning. Report and pics this way https://t.co/uFDgnqyoEh #FCIM pic.twitter.com/EZjAoUoaIs
— F.C. Internazionale (@Inter_en) November 9, 2016
Agenda Pioli selanjutnya ialah makan siang bersama para petinggi klub dan berdiskusi dengan eks pelatih interim yang terakhir menukangi Nerazzurri, Stefano Vecchi.
"Vecchi akan menginformasikan tentang situasi yang terjadi di skuat setelah kepergian Frank de Boer dalam hal persiapan dan mood di kamar ganti pemain," begitu tulis Sportmediaset.
Baca Juga:
- Parade Ulang Tahun Ke-15 Bolavaganza
- Alasan Liverpool 2016-2017 Lebih Baik daripada 2013-2014
- Cetak 4 gol dalam 3 Hari, Sang Harimau Kolombia Keluar dari Persembunyian
Pioli baru akan diperkenalkan secara resmi sebagai pelatih Inter pada jumpa pers di Appiano, Kamis (10/11/2016) pukul 14.00 waktu setempat.
Dia diikat Inter dengan durasi kontrak sampai Juni 2018. Pioli menerima gaji 1,4 juta euro (Rp 20,3 miliar) untuk setahun depan. Jumlahnya akan meningkat mendekati 2 juta euro pada tahun kedua.
The players are out for their first training session with Stefano #Pioli. Head to #Snapchat and #Instagram for updates! #ForzaInter #FCIM pic.twitter.com/bkuCsKzM99
— F.C. Internazionale (@Inter_en) November 9, 2016
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Inter.it, Sportmediaset |
Komentar