Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Koscielny: Mereka Berpikir bahwa Saya Seorang Kakek

By Anju Christian Silaban - Rabu, 9 November 2016 | 22:31 WIB
Laurent Koscielny, sat pertandingan FA Cup antara Arsenal dan Burnley di stadion Emirates, 30 Januari 2016.
PAUL GILHM/GETTY IMAGES
Laurent Koscielny, sat pertandingan FA Cup antara Arsenal dan Burnley di stadion Emirates, 30 Januari 2016.

 Pemain belakang Arsenal, Laurent Koscielny, mengaku hidup jauh dari teknologi, tidak seperti rekan-rekan setim lainnya.

Salah satu contohnya yakni aktivitas di media sosial Twitter. Koscielny telah membuat akun sejak Januari 2015, tetapi baru merilis 127 kicauan hingga kini.

"Saya tidak bermain Twitter. Jadi, rekan-rekan setim yang lebih muda berpikir bahwa saya adalah seorang kakek," tutur Koscielny.

Ketimbang menghabiskan waktu dengan aktivitas berbasis teknologi, dia lebih menyukai permainan lawas seperti Scrabble atau kartu.

Baca Juga:

Dia memilih permainan tersebut untuk mengisi waktu luang dengan rekan-rekan seumuran pada Piala Eropa 2016.

"Saya bermain Scrabble dengan Olivier Giroud, Hugo Lloris, pemain lainnya di tim nasional Perancis. Lebih banyak tawa dengan permainan ini ketimbang video game," kata Koscielny.

Koscielny bisa melakukan hal serupa ketika bergabung dengan timnas untuk partai kontra Swedia dan Pantai Gading.


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X