Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marcos Optimis Persib Raih Hasil Maksimal Lawan Persipura

By Fifi Nofita - Rabu, 9 November 2016 | 19:07 WIB
Pemain asal Argentina, Marcos Flores seusai latihan bersama pelatih Persib di lapangan futsal Jalan PHH Mustofa, Kota Bandung, Senin (12/9/2016).
FIFI NOFITA/JUARA.net
Pemain asal Argentina, Marcos Flores seusai latihan bersama pelatih Persib di lapangan futsal Jalan PHH Mustofa, Kota Bandung, Senin (12/9/2016).

Gelandang Persib Bandung, Marcos Flores, menilai skuat Maung Bandung bisa tampil maksimal saat pertandingan kandang menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (12/11/2016). Walaupun pada laga tersebut ia harus absen karena akumulasi kartu.

Pemain asal Argentina ini menuturkan pada beberapa laga tim Maung Bandung sudah menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Sehingga hal itu akan menjadi modal untuk melakoni laga selanjutnya.

"Menurut saya, tim sedang berkembang sekarang dan tetap kuat dari laga ke laga, salah satunya lawan Persija," kata Marcos saat ditemui di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (8/11/2016).

"Bermain dari dua laga tandang, tim menunjukkan semangat dalam keadaan yang sulit dan menciptakan banyak peluang cetak gol, terutama saat melawan Persija," tambahnya.

Baca Juga:

Marcos pun merasa optimistis, pada pertandingan kali ini tim Maung Bandung bisa meraih poin penuh. Pasalnya, Persib akan mendapatkan dukungan langsung dari bobotoh.

Selain itu tim kebanggaan bobotoh juga memiliki waktu persiapan yang cukup panjang yakni sekitar satu pekan. Sehingga tim pelatih bisa membenahi kekurangan yang ada pada pasukannya.

"Kami memiliki waktu satu minggu untuk mempersiapkan line-up terbaik, kami akan menghadapi ujian yang sulit. Tapi jika tim terus melaju ke depan, dan terus menyerang dengan agresif, saya percaya kami bisa memiliki peluang untuk mengamankan tiga poin di kandang," tegasnya.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X