Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Buka Pintu Gerbang untuk Morgan Schneiderlin

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 9 November 2016 | 08:15 WIB
Gelandang Manchester United, Morgan Schneiderlin, menjalani sesi latihan bersama tim nasional Perancis di Stade de France, Saint-Denis, 9 Juni 2016.
FRANCK FIFE/AFP
Gelandang Manchester United, Morgan Schneiderlin, menjalani sesi latihan bersama tim nasional Perancis di Stade de France, Saint-Denis, 9 Juni 2016.

AC Milan dikabarkan tengah menjajaki kemungkinan untuk memboyong gelandang Manchester United asal Prancis, Morgan Schneiderlin.

Rumor ketertarikan Rossoneri terhadap pemain yang baru merayakan ulang tahun ke-27 tersebut dilontarkan oleh dua media sekaligus, yakni Calciomercato dan The Mirror.

Pada musim panas 2015, Manchester United harus merogoh kocek hingga 29,75 juta poundsterling (sekitar Rp 480 miliar) untuk mengangkut Schneiderlin dari Southampton.

Meski begitu, kini Schneiderlin bukanlah pilihan utama sang manajer. Musim ini, pemain jebolan akademi Racing Strasbourg itu cuma dimainkan oleh Jose Mourinho sebanyak tujuh laga.

Bahkan, Mourinho diduga kuat bakal mendepak sang pemain dengan meminjamkannya ke klub lain pada bursa transfer Januari mendatang.

Padahal, saat Manchester United masih diasuh Louis van Gaal, Schneiderlin sukses mencatatkan 39 penampilan dalam semusim.

Situasi tersebut rupanya tercium oleh AC Milan. Klub penghuni posisi ketiga pada klasemen sementara Serie A itu kabarnya tertarik menggunakan jasa Schneiderlin.

Jika terealisasi, AC Milan ditengarai juga siap mempermanenkan status Schneiderlin pada akhir musim dengan biaya sekitar 15 juta euro (Rp 216 miliar).

Kendati demikian, AC Milan tak sendiri. Dua klub Premier League lainnya, Tottenham Hotspur dan Crystal Palace, dilaporkan siap bersaing memperebutkan tanda tangan Schneiderlin.

Kontrak Schneiderlin di Manchester United masih berlaku hingga Juni 2019. Secara keseluruhan, dia telah menorehkan 49 pertandingan dan satu gol untuk Setan Merah.


Editor :
Sumber : Calciomercato, The Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X