Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasihat Guardiola Bikin 4 Statistik Aguero Melejit

By Septian Tambunan - Rabu, 9 November 2016 | 07:23 WIB
Manajer Manchester City, Josep Guardiola (kiri), memberikan instruksi kepada Sergio Aguero dalam pertandingan Premier League kontra Tottenham Hotspur di Stadion White Hart Lane, London, Inggris, 2 Oktober 2016.
GLYN KIRK/AFP
Manajer Manchester City, Josep Guardiola (kiri), memberikan instruksi kepada Sergio Aguero dalam pertandingan Premier League kontra Tottenham Hotspur di Stadion White Hart Lane, London, Inggris, 2 Oktober 2016.

Manajer Manchester City, Josep Guardiola, memberikan nasihat kepada Sergio Aguero yang membuat sang anak asuh mengalami pelonjakan performa.

Guardiola sempat dihujani kritik ketika mencadangkan Aguero dalam laga Grup C Liga Champions melawan FC Barcelona di Camp Nou, Rabu (19/10/2016). Turun pada menit ke-79, Aguero tidak bisa berbuat banyak dan The Citizens harus menelan kekalahan 0-4.

Strategi Guardiola itu dipertanyakan karena Aguero juga sudah dicadangkan dalam laga Premier League menghadapi Everton di Stadion Etihad, Sabtu (15/10/2016). Saat itu, Aguero baru beraksi pada menit ke-56.

Guardiola memang sudah berkali-kali mengatakan bahwa dia ingin sesuatu yang lebih dari Aguero, khususnya dalam peningkatan kinerja, baik untuk kontribusi bertahan maupun pendekatan ketika melakukan serangan.

"Saya sangat sangat senang dengan Sergio, tetapi saya ingin lebih. Dia bisa melakukan lebih baik," ujar Guardiola pada September.

Tuntutan besar tersebut ditakutkan dapat menimbulkan keretakan antara Guardiola dan Aguero, yang notabene telah membuktikan diri sebagai salah satu striker paling mematikan di Premier League dengan menjadi top scorer pada 2015 (26 gol).

Namun, setelah mengemas tiga gol dalam tiga pertandingan terakhir, Aguero menyampaikan pernyataan positif terkait hubungan dia dengan Guardiola.

"Guardiola selalu memberi saya nasihat untuk meningkatkan kemampuan. Apa yang harus saya lakukan adalah pergi ke lapangan dan mencoba untuk tampil lebih baik dan saya pikir kami melakukannya dengan cara yang benar," tutur Aguero kepada Manchester Evening News, Selasa (8/11/2016).

Baca Juga:

"Namun, tentu saja saya masih perlu belajar banyak hal dan setiap pertandingan membawa sesuatu yang berbeda," ucap Pemain Muda Terbaik FIFA 2007 itu.

Petunjuk dari Guardiola rupanya berhasil membuat performa Aguero melejit.

Aguero rata-rata menempuh jarak 7,8 kilometer per pertandingan saat dibesut Manuel Pellegrini musim lalu, tetapi sekarang catatan tersebut naik ke angka 9,1 kilometer per pertandingan!

Bomber kelahiran Buenos Aires, Argentina, 28 tahun silam ini juga mampu menciptakan rata-rata 1,22 peluang per laga, yang pada musim lalu cuma 0,90!

Aguero pun sanggup melakukan rata-rata 7,89 sentuhan di kotak penalti musuh. Padahal, musim lalu hanya 7,47!

Tak heran jika beragam data tersebut semakin membuat Aguero garang di depan gawang lawan. Dia sudah mengukir rata-rata 0,89 gol per laga, berbanding 0,80 pada musim lalu!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Manchester Evening News


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X