Pebalap Yamaha Yamalube Nissin TJM, Imanuel Putra Pratna, memenangi kelas Kejurnas Sport 250cc pada seri terakhir Indospeed Race Series (IRS) 2016, Minggu (6/11/2016).
"Saya senang sekali bisa finis di urutan pertama. Saya juga baru naik motor lagi pada beberapa hari yang lalu setelah pulih dari cedera," kata Imanuel seusai balapan.
Dominasi Imanuel sudah terlihat sejak sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Sabtu (5/11/2016). Dalam sesi tersebut, Imanuel mencatatkan waktu putaran tercepat.
Imanuel memulai balapan dari pole position. Keuntungan itu dimanfaatkan Imanuel dengan sebaik mungkin hingga bisa meraih podium tertinggi.
Pemuda 20 tahun itu menyelesaikan balapan dalam 15 menit 49,336 detik. Dia unggul atas dua pebalap Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NHK Bahtera, Syahrul Amin dan Wilman Hammar.
Saat balapan, Imanuel sempat disusul oleh Syahrul. Namun, pada tiga lap terakhir, seorang pebalap terjatuh dan Race Direction memutuskan untuk mengibarkan red flag, tanda balapan dihentikan sementara.
Balapan dilanjutkan dan Imanuel berhasil memimpin hingga finis. "Jujur, kalau balapan enggak dihentikan, saya belum tentu menang," kata Imanuel.
Imanuel memang tidak punya banyak persiapan sebelum turun pada balapan akhir pekan ini. Dia baru pulih dari cedera menyusul kecelakaan saat berburu ilmu di markas Valentino Rossi dalam program The Master Camp, pertengahan September.
"Memang serba mendadak buat saya, tetapi hasilnya sudah cukup memuaskan. Saya merasa belum tampil 100 persen. Fokus saya yang sebenarnya adalah AARC (Asia Road Racing Championship) di Thailand," tutur Imanuel.
Seri keenam ARRC 2016 akan berlangsung di Sirkuit Chang Buriram, Thailand, 2-4 Desember. Imanuel menyebut IRS ini sebagai ajang persiapan sebelum beraksi di Thailand.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar