Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Danamon Hadirkan Kartu Prabayar Man United Edisi Terbatas

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 3 November 2016 | 20:55 WIB
(dari kiri ke kanan) Direktur Perbankan UKM dan Perbankan Konsumer Danamon, Michellina Triwardhany, mantan kapten Manchester United, Bryan Robson, dan E-Chanel & Consumer Lending Head Danamon, Djamin Nainggolan, berpose dalam peluncuran Kartu Prabayar Danamon Flazz Manchester United di Jakarta, Kamis (3/11/2016).
LARIZA OKY ADISTY/JUARA.NET
(dari kiri ke kanan) Direktur Perbankan UKM dan Perbankan Konsumer Danamon, Michellina Triwardhany, mantan kapten Manchester United, Bryan Robson, dan E-Chanel & Consumer Lending Head Danamon, Djamin Nainggolan, berpose dalam peluncuran Kartu Prabayar Danamon Flazz Manchester United di Jakarta, Kamis (3/11/2016).

Bank Danamon mengembangkan kerja sama dengan Manchester United dengan meluncurkan kartu prabayar Danamon Flazz Manchester United di Cilandak Town Square, Jakarta, Kamis (3/11/2016).

Danamon mengeluarkan tiga seri kartu bergambar pemain Man United, yaitu Wayne Rooney, David de Gea, dan Ander Herrera.

Tiga kartu tersebut dikeluarkan secara terbatas masing-masing sebanyak 5.000 unit. Ketika habis, Danamon akan mengeluarkan kartu baru dengan pemain Man United lain.

Menurut Michellina Triwardhany, Direktur Perbankan UKM dan Perbankan Konsumer Danamon, mereka memang menyasar penggemar Manchester United di Indonesia.

"Kartu ini diharapkan bisa membantu kemudahan bertransaksi dengan beragam keuntungan dan mendekatkan pendukung Man United di Indonesia dengan klub mereka. Apalagi, Man United adalah salah satu klub paling digemari di Indonesia. Kami juga berharap kartu ini bisa mendukung gerakan non-tunai pemerintah," kata Michellina dalam sambutannya.

Kartu prabayar Danamon Flazz bukan kerja sama perdana Danamon dan Man United. Sebelumnya, Danamon sudah pernah mengeluarkan kartu debit dan kartu kredit edisi Manchester United.

Selain itu, Danamon juga memiliki program Danamon Red Match.

Program ini memberi kesempatan nasabah menyaksikan pertandingan Man United langsung di Stadion Old Trafford, Inggris, dan melakukan tur.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X