Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bersama Balotelli, Peluang Juara Nice Sentuh Angka 75 Persen!

By Septian Tambunan - Senin, 31 Oktober 2016 | 18:30 WIB
Penyerang Nice, Mario Balotelli (kiri), tersenyum setelah mencetak gol ke gawang Nantes dalam pertandingan Ligue 1 di Stadion Allianz Riviera, Minggu (30/10/2016).
VALERY HACHE/AFP
Penyerang Nice, Mario Balotelli (kiri), tersenyum setelah mencetak gol ke gawang Nantes dalam pertandingan Ligue 1 di Stadion Allianz Riviera, Minggu (30/10/2016).

Berkah kedatangan Mario Balotelli dari Liverpool FC secara gratis pada 31 Agustus 2016 mulai dirasakan Nice. Semua pun terkait peluang klub itu jadi juara Ligue 1.

Teranyar, Mario Balotelli membawa Nice menaklukkan Nantes 4-1 dalam pertandingan pekan ke-11 Ligue 1 di Stadion Allianz Riviera, Minggu (30/10/2016).

Gol untuk Nice dicetak oleh Wylan Ciprien (menit ke-9, 65'), Balotelli (27'), dan Alassane Plea (60'). Sementara itu, lesakan Nantes dibukukan Emiliano Sala (47').

Sekarang, Balotelli telah membukukan tujuh gol dari tujuh penampilan bersama Nice!

Raihan tiga poin terbaru yang dia persembahkan membuat Nice memuncaki klasemen lewat perolehan 29 poin.

Pasukan Lucien Favre kini unggul enam poin di atas tim runner-up, AS Monaco. Monaco mengumpulkan 23 angka. Mereka unggul selisih gol atas penguntit terdekatnya, sang juara bertahan Paris Saint-Germain.

Baca Juga:

Catatan tersebut membuat peluang juara Nice menyentuh angka 75 persen!

Sepanjang sejarah Ligue 1 dengan format 20 klub, hanya satu dari empat tim yang merasakan kehilangan gelar liga setelah setidaknya memiliki keunggulan enam poin pada pekan ke-11.

Nasib nahas tersebut dialami Paris Saint-Germain pada 1996-1997.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X