Gelandang Manchester United, Henrikh Mkhitaryan, mengirimkan pesan kepada penggemar The Red Devils. Hak itu dilakukan setelah United hanya mampu bermain imbang 0-0 kontra Burnley dalam laga Premier League di Old Trafford, Sabtu (29/10/2016).
Sejak ditebus United dari Borussia Dortmund pada 6 Juli 2016 dengan banderol 42 juta euro (sekitar Rp 601,2 miliar), Mkhitaryan baru membela pasukan Jose Mourinho dalam empat pertandingan Premier League.
Ironisnya, pemain yang musim lalu menorehkan 23 gol dan 32 assist dari 52 laga bersama Dortmund ini tak pernah beraksi selama 90 menit.
Mkhitaryan pun dipinggirkan Mourinho sejak laga kontra Manchester City pada September 2016 karena mengidap cedera paha.
Namun, Mourinho sempat mengutarakan pada Jumat (28/10/2016) bahwa pesepak bola kelahiran Armenia 27 tahun silam ini sudah siap bermain.
15 - Henrikh Mkhitaryan had more assists than any other player in the Bundesliga last season (15). Maestro. #FPL pic.twitter.com/drAzFVjcIe
— OptaJoe (@OptaJoe) August 11, 2016
#OnThisDay in 2012, @HenrikhMkh scored twice as #Shakhtar beat Nordsjælland 2-0 in the @ChampionsLeague. #UCL pic.twitter.com/eh6ID6sgH6
— FC SHAKHTAR ENGLISH (@FCShakhtar_eng) September 19, 2016
Uniknya, Mkhitaryan tetap tidak diturunkan saat The Red Devils menjamu Burnley dan justru menyaksikan pertandingan dari bangku penonton dengan Anthony Martial dan Timothy Fosu-Mensah.
Kendati belum mampu berperan banyak untuk United, Mkhitaryan tetap berada di garis terdepan dalam memberikan semangat kepada fans.
Baca Juga:
- Kilau Gigi Putih Roberto Firmino Viral di Media Sosial
- Neymar, Satu-satunya Pemain Barcelona yang Tak Tersentuh oleh Luis Enrique
- Cetak Gol Salto untuk Kali Pertama, Gelandang Muda Barcelona Sangat Bahagia
"Hari yang lebih baik akan datang untuk kami," kicau Mkhitaryan dalam akun Twitter-nya, Minggu (30/10/2016).
"Kami berjuang bersama. Satu untuk semua dan semua untuk satu," ucapnya lagi.
Kehadiran Mkhitaryan di lapangan bisa memberikan warna baru bagi permainan United. Apalagi, dia fasih bermain dalam tiga posisi, yakni pemain sayap kanan, pemain sayap kiri, dan gelandang serang.
Jumlah 104 menit berlaga Mkhitaryan dalam empat pertandingan sudah seharusnya bertambah lebih jauh jika Mourinho ingin timnya bangkit dari kegagalan meraup tiga poin dalam empat partai Premier League terakhir.
Better days will come for us! We march on. One for all and all for one! #mufc pic.twitter.com/Cjur2E3kYv
— Henrikh Mkhitaryan (@HenrikhMkh) October 30, 2016
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Transfermarkt, Twitter |
Komentar