Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Pemainan City Tak Mengkhawatirkan'

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 29 Oktober 2016 | 20:34 WIB
Pemain Manchester City, Leroy Sane (kanan), berduel dengan bek Manchester United, Daley Blind, dalam pertandingan Premier League di Old Trafford, Manchester, Inggris, 10 September 2016.
OLI SCARFF/AFP
Pemain Manchester City, Leroy Sane (kanan), berduel dengan bek Manchester United, Daley Blind, dalam pertandingan Premier League di Old Trafford, Manchester, Inggris, 10 September 2016.

Winger Manchester City, Leroy Sane, menyatakan bahwa tak ada alasan bagi timnya untuk panik menyusul kekalahan dalam beberapa pertandingan terakhir.  

City baru saja tersingkir dari Piala Liga Inggris, seusai menelan kekalahan 0-1 dari Manchester United, Rabu (26/10/2016). Kekalahan itu memperpanjang catatan tak pernah menang dalam 6 laga di semua kompetisi.

"Tentunya, hal tersebut tidak bagus karena tidak pernah menang dalam 6 laga. Namun, menurut saya, cara bermain kami tidak mengkhawatirkan," kata Sane di situs resmi Man City.

"Anda bisa melihat kesalahan tertentu yang kami buat di lini belakang atau tidak mampu mencetak gol. Namun, menurut saya, kami bermain baik sehingga tidak perlu panik. Yang terpenting bagi saya adalah positif," tutur pemain asal Jerman tersebut.

Kondisi yang dialami City saat ini kontras dengan pencapaian Sergio Aguero dan kawan-kawan pada awal musim.

The Citizens pernah meraih 6 kemenangan beruntun, sebelum ditaklukkan 0-2 oleh Tottenham Hotspur pada Minggu (2/10/2016).

"Pada awal musim, orang-orang mengatakan bahwa kami akan memenangi liga. Namun, Anda melihat kejutan di Premier League tetapi kami bisa mengatasi tantangan tersebut dengan baik," ujar Sane.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Manchester City


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X