Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menuju Uji Coba Kontra Indonesia, Vietnam Ditahan Tim Universitas

By Weshley Hutagalung - Kamis, 27 Oktober 2016 | 18:04 WIB
Para pemain timnas Vietnam berlatih sekaligus uji lapangan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (8/10/2016) sore.
GONANG SUSATYO/JUARA.net
Para pemain timnas Vietnam berlatih sekaligus uji lapangan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (8/10/2016) sore.

PAJU, JUARA.net – Timnas Vietnam akan melakoni uji coba kontra Indonesia. Kini, Vietnam masih di Korea Selatan (Korsel) menjalani pemusatan latihan dan uji coba ’ringan.’ Yang terbaru, tim berjulukan Ngoi Sao Vang ditahan tim kampus dari Negeri Gingseng.

Pemusatan latihan Vietnam di Korea ini dilaksanakan di Paju. Di arena ini, sudah dua uji coba dengan tim dari Negeri Gingseng itu dijalani anak asuh Nguyen Huu Thang yang bersiap ke Piala AFF 2016.

Pada uji terbaru di Paju National Football Center, Vietnam ditahan dengan skor 1-1 tim kampus dari Jeonju University.

Striker Hoang Dinh Tung membuka gol pada uji coba yang berlangsung Rabu (25/10/2016) sore ini. Pemain depan berusia 28 tahun ini mencetak gol pada menit ke-28 melalui sundulan.

Baca juga:

Pelatih Nguyen Huu Thang pada laga ini menggunakan strategi 4-4-1-1 untuk menguji apakah taktik pertahanan bekerja dengan ideal atau tidak.

Vietnam pun mengendalikan pertandingan dari menit pertama. Gol pun tercipta pada pertengahan di pertengahan babak pertama. Namun, Vietnam yang terus menciptakan banyak peluang gagal menambah gol.

Justru pada menit ke-65, Jeonju University mengambil keuntungan penuh dari kesalahan oleh bek Vietnam. Tim tuan rumah pun sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Sebelumnya, Vietnam mengalahkan klub K-League, FC Seoul, dengan skor 3-0. Vietnam dijadwalkan bertemu FC Pocheon, juara bertahan Liga K3 atau kasta ketiga Liga Korea pada Jumat (28/10/2016).

Vietnam akan kembali ke Hanoi akhir bulan ini dan menghadapi Indonesia dalam uji coba internasional pada 8 November 2016.

[video]http://video.kompas.com/e/5184038428001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : Vietnamnews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X