Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales, ingin menggeser Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) dalam perebutan posisi ketiga klasemen akhir MotoGP 2016 setelah meraih podium ketiga pada GP Australia yang berlangsung di Sirkuit Phillip Island, Minggu (23/10/2016).
Pebalap yang finis di urutan pertama adalah Cal Crutchlow (LCR Honda), sedangkan Valentino Rossi (Movistar Yamaha) menyelesaikan balapan dengan menempati urutan kedua
Bagi Suzuki, ini merupakan kali pertama mereka bisa meraih podium pada GP Australia sejak Chris Vermeulen (Australia) melakukannya pada 2006.
Berkat finis di urutan ketiga, Vinales berhak mendapat tambahan 16 poin dan berhasil memangkas selisih poin dari Lorenzo sebanyak 11 angka. Pada balapan kali ini, Lorenzo finis di posisi ke-6.
"Nomor dua dalam klasemen akhir sangat sulit. Valentino sangat luar biasa di Malaysia dan Valencia. Karena itu, kami harus bekerja keras karena selisih poinnya jauh. Namun, untuk tempat ketiga jaraknya sangat dekat dan saya siap mengerahkan segalanya (untuk mencapainya)," kata Vinales seperti dilansir Crash.
Saat ini, Vinales berada di posisi keempat pada klasemen sementara MotoGP 2016 dengan mengantongi 181 poin. Adapun Lorenzo berada di urutan ketiga dengan mengemas 192 angka.
Baca Juga:
- Cetak Gol Kemenangan pada Hari Ulang Tahun, Morata Tidak Mau Merayakan
- Real Madrid ke Puncak Klasemen, Ronaldo Ukir Rekor Buruk
- JIExpo Criterium, Cari Bibit Muda Pebalap Sepeda Indonesia
Untuk bisa meraih podium ketiga pada balapan kali ini Vinales yang start dari posisi ke-13 harus berjuang dengan keras.
Bahkan, dia harus terlibat pertarungan sengit dengan Andrea Dovizioso (Ducati) dan rekan satu timnya, Aleix Espargaro, agar bisa naik podium.
"Ketika saya merasa (bisa) meraih podium saya mendorong motor lebih kencang dan saya menangkap (Andrea) Dovizioso cukup cepat," ujar Vinales.
"Saya menerapkan strategi untuk terus mendorong hingga akhir balapan dan saya terlibat duel dengan Aleix (Espargaro) dan Dovizioso, jadi Vale bisa menarik dirinya ke depan. Saya senang setelah insiden akhir pekan ini. Bagi saya, hal ini luar biasa karena bisa mendapat 16 poin dan finis di depan Jorge," tutur Vinales.
Vinales bersama pebalap lainnya akan kembali bersaing dalam dua seri terakhir MotoGP 2016. Seri GP Malaysia akan digelar pada 27-29 Oktober. Adapun seri penutup GP Valencia dijadwalkan pada 11-13 November.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | crash.net |
Komentar