Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada 2 Tim Nasional yang Mungkin Jadi Tujuan Ancelotti

By Anju Christian Silaban - Minggu, 23 Oktober 2016 | 21:45 WIB
Pelatih FC Bayern, Carlo Ancelotti, memberi instruksi kepada para pemainnya saat melawan FC Ingolstadt di pekan ketiga Bundesliga di Allianz Arena, Sabtu (17/9/2016).
GUENTER SCHIFFMANN/AFP
Pelatih FC Bayern, Carlo Ancelotti, memberi instruksi kepada para pemainnya saat melawan FC Ingolstadt di pekan ketiga Bundesliga di Allianz Arena, Sabtu (17/9/2016).

 Pelatih Bayern Muenchen, Carlo Ancelotti, membuka peluang menangani tim nasional Inggris atau Italia pada masa mendatang.

Tawaran dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) sebenarnya sudah diterima oleh Ancelotti. Namun, pelatih berusia 57 tahun itu merasa waktunya belum tepat.

Maklum, Ancelotti masih terikat kontrak dengan Bayern hingga 30 Juni 2019. Dia pun berhasrat menetap di sana hingga kesepakatan kedua belah pihak kedaluwarsa.

Baca Juga:

"Setelah itu, saya harus memilih antara Inggris atau Italia," tutur Ancelotti.

Apakah kata Inggris yang dituturkan Ancelotti merujuk kepada tim nasional?

Peluang terbuka karena minimnya pelatih lokal berkualitas di Inggris. Terlebih lagi, Federasi Sepak Bola Inggris (FA) telah membuktikan terbuka terhadap pelatih asing, contohnya Fabio Capello.

"Masih ada Gareth Southgate. Setelah itu, mengapa tidak? Namun, saya ingin menangani tim nasional Italia terlebih dahulu," ucap Ancelotti.

Ancelotti sendiri belum pernah menjajal pekerjaan sebagai tim nasional. Seluruh karier kepelatihannya dihabiskan di level klub mulai dari Parma, Juventus, AC Milan, Chelsea, Paris Saint-Germain, Real Madrid, dan Bayern.


Editor :
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X