Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Final Denmark Terbuka 2016

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 23 Oktober 2016 | 07:05 WIB
Pasangan ganda putri nomor satu dunia dari Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, mengembalikan kok pukulan Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (Denmark) yang menjadi lawan pada babak final Olimpiade Rio 2016 di Riocentro Pavilion 7, Rio de Janeiro, Brasil, 18 Agustus 2016.
GOH CHAI HIN/AFP PHOTO
Pasangan ganda putri nomor satu dunia dari Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, mengembalikan kok pukulan Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (Denmark) yang menjadi lawan pada babak final Olimpiade Rio 2016 di Riocentro Pavilion 7, Rio de Janeiro, Brasil, 18 Agustus 2016.

Laga final ideal yang mempertemukan dua unggulan teratas nomor ganda putri akan membuka jadwal laga final Denmark Terbuka di Odense Sports Park, Minggu (23/10/2016).

Pada partai ini, pasangan nomor satu dunia Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) akan menghadapi juara bertahan Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (Korea Selatan).

Hingga pertemuan kelima yang terjadi pada Olimpiade Rio 2016, Agustus lalu, Matsutomo/Takahashi masih unggul tipis 3-2 atas Jung/Shin.

Namun, tahun lalu, Matsutomo/Takahashi punya pengalaman buruk di Odense. Mereka kalah dari Jung/Shin pada babak kedua Denmark Terbuka.

Setelah pertandingan ganda putri, babak final tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putra akan digelar.

Partai final terakhir Denmark Terbuka 2016 akan memainkan laga antara satu-satunya wakil tuan rumah, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, dan Zheng Siwei/Chen Qingchen (China).

Berikut jadwal final Denmark Terbuka 2016 yang akan dimulai pada pukul 12.30 waktu setempat atau 17.30 WIB.

WD: Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (1/JPN) vs Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (2/KOR)

MS: Tanongsak Saensomboonsuk (THA) vs Son Wan-ho (6/KOR)

WS: Akane Yamaguchi (8/JPN) vs Tai Tzu Ying (5/TPE)


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : tournament software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X