Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nitya/Greysia Gagal ke Final Denmark Terbuka

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 22 Oktober 2016 | 19:16 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, berupaya mengembalikan kok pukulan Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (Korea Selatan) yang menjadi lawan pada babak semifinal Denmark Terbuka di Odense Sports Park, Sabtu (22/10/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, berupaya mengembalikan kok pukulan Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (Korea Selatan) yang menjadi lawan pada babak semifinal Denmark Terbuka di Odense Sports Park, Sabtu (22/10/2016).

Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, gagal melangkahkan kaki ke babak final turnamen Denmark Terbuka 2016 yang berlangsung di Odense Sports Park.

Laju mereka terhenti di tangan wakil Korea Selatan, Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan, dengan 13-21, 24-26, Sabtu (22/10/2016).

Nitya/Greysia membuka gim kesatu dengan kurang baik. Mereka tertinggal 0-3 lebih dulu sebelum bisa meraih poin pertama.

Jung/Shin yang bermain agresif terus mendulang poin. Pasangan juara bertahan itu tercatat mengungguli Nitya/Greysia 7-2 dan 9-4.

Namun, situasi tersebut tidak berlanjut. Nitya/Greysia berhasil memenangi tujuh poin beruntun untuk mencapai fase interval dengan keunggulan 11-9.

Selepas interval, Nitya/Greysia kembali gugup. Alih-alih meneruskan keunggulan, mereka justru berbalik tertinggal jauh setelah Jung/Shin meraih sembilan poin beruntun.

Nitya/Greysia masih sempat menambah satu poin lagi untuk mengubah kedudukan menjadi 13-18. Namun, Jung/Shin tetap tak terbendung.

Gim kedua berjalan lebih ketat. Pada gim ini, kedua pasangan terus terlibat aksi saling kejar poin.

Nitya/Greysia lebih dulu mencapai poin interval. Mereka menyelesaikan paruh pertama gim kedua dalam kedudukan 11-10.

Pertarungan kembali sengit pada paruh kedua. Nitya/Greysia dan Jung/Shin bergantian mendulang poin sehingga laga harus diselesaikan melalui adu setting.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X