Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

De Bruyne Minta City Jangan Panik

By Ferril Dennys Sitorus - Jumat, 21 Oktober 2016 | 12:15 WIB
Aksi Kevin De Bruyne dalam laga Premier League antara Manchester City melawan Sunderland di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, 13 Agustus 2016.
STU FORSTER/GETTY IMAGES
Aksi Kevin De Bruyne dalam laga Premier League antara Manchester City melawan Sunderland di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, 13 Agustus 2016.

Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, menilai timnya tidak perlu panik menyusul kekalahan dari Barcelona pada pertandingan penyisihan Grup C Liga Champions, Rabu (19/10/2016).

The Citizens dipaksa takluk oleh Barca dengan skor 0-4. Penyerang Lionel Messi menjadi sosok penting setelah dia membukukan 3 gol. Adapun satu gol lainnya dikemas Neymar.

Kekalahan tersebut menambah catatan minor yang tak pernah menang dalam 4 pertandingan terahir. Terkait catatan tersebut, De Bruyne mengaku yakin City bisa bangkit pada pertandingan selanjutnya.

"Hal yang buruk saat Anda kalah 0-4. Namun, menurut saya, cara kami bermain adalah hal yang bagus. Bahkan, sebuah tim bagus seperti Barcelona tidak semudah yang orang pikirkan," kata De Bruyne.

De Bruyne menilai timnya tidak perlu mengubah gaya penampilan mengacu kekalahan tersebut. Pemain asal Belgia tersebut berpendapat kekalahan itu akibat sejumlah kesalahan yang dilakukan tim.

"Pada akhirnya, mereka mencetak empat gol. Terlihat buruk tetapi saya tidak yakin kami merasa buruk. Orang-orang mengatakan apa yang mereka inginkan. Ini cara kami bermain dan kami akan memenangi banyak laga dengan cara seperti ini," ujar De Bruyne.

Dengan kekalahan itu, City kini tidak menang dalam 4 laga, setelah sempat membukukan 10 kemenangan beruntun pada awal musim. Selanjutnya, ketangguhan City akan diuji saat menjamu Southampton, Minggu (23/10/2016).


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X