Konstelasi papan atas Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 akan semakin menggeliat. Pada pekan ke-25, duel empat tim teratas bakalan tersaji.
Pemuncak klasemen sementara, Madura United, siap menjamu tim peringkat keempat, Bhayangkara FC, di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (22/10/2016).
Dua hari berselang, Persipura Jayapura yang berada di posisi ketiga ditantang tim penghuni urutan kedua, Arema Cronus, di Stadion Mandala, Jayapura, Senin (24/10/2016).
Sementara itu, pekan ini dibuka oleh pertemuan Pusamania Borneo FC (PBFC) melawan PSM Makassar di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (21/10/2016).
Menjadi penutup pekan, laga Barito Putera kontra Persela Lamongan akan terhampar di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin (24/10/2016).
Berikut jadwal lengkap pekan ke-25 TSC 2016:
Jumat (21/10/2016)
- Pusamania Borneo FC vs PSM Makassar, Pukul 16.00 WIB (Live Indosiar).
Sabtu (22/10/2016)
- Perseru Serui vs Bali United, Pukul 14.00 WIB.
- Persib Bandung vs Persegres Gresik United, Pukul 15.30 WIB (Live SCTV).
- Persiba Balikpapan vs Mitra Kukar, Pukul 16.00 WIB (Live Indosiar).
- Madura United vs Bhayangkara FC, Pukul 21.00 WIB (Live Indosiar).
Minggu (23/10/2016)
- Sriwijaya FC vs Persija Jakarta, Pukul 18.30 WIB (Live SCTV).
- PS TNI vs Semen Padang, Pukul 21.00 (Live O Channel).
Senin (24/10/2016)
- Persipura Jayapura vs Arema Cronus, Pukul 16.00 WIB (Live Indosiar).
- Barito Putera vs Persela Lamongan, Pukul 19.00 WIB.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | juara |
Komentar