Pasangan ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, berhasil lolos ke babak kedua Denmark Terbuka setelah menang atas Lee Jhe-Huei/Lee Yang (Korea Selatan).
Pada babak pertama, Angga/Ricky menang dengan 21-16, 21-19, pada laga yang berlangsung di Odense Sports Park, Rabu (19/10/2016).
Angga/Ricky unggul pada awal gim pertama 2-5. Tetapi, mereka terkejar oleh Lee/Lee menjadi 7-7.
Angga/Ricky kemudian mengoleksi tiga angka beruntun untuk memimpin 10-7 dan berhasil mengamankan interval dengan 11-8.
Mereka selanjutnya melanjutkan dominasi dengan 19-15 dan memastikan gim pertama menjadi milik mereka dalam 14 menit.
Pada gim kedua, Angga/Ricky unggul pada awal hingga 6-0 hingga mengamankan interval 11-5.
Setelah itu, Angga/Ricky berhasil mencetak empat poin beruntun untuk menjauh 15-5 hingga mampu menyentuh angka 21 lebih dulu.
Melalui hasil ini, Indonesia sudah memiliki dua wakil yang lolos ke babak kedua. Sebelumnya, pasangan Rian Agung Saputro/Hendra Setiawan, sudah memastikan diri lebih dulu ke babak kedua.
Adapun Mohammad Ahsan/Berry Angriawan, tersingkir pada babak pertama setelah kalah dari Choi Solgyu/Kim Gi Jung (Korea Selatan) dengan 21-23, 12-21.
Ganda Merah Putih masih berpeluang menambah wakil lewat penampilan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang akan menghadapi Koo Kien Kiet/Tan Boon Heong (Malaysia).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar