Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemulihan Rumput Stadion GBLA Terkendala Peparnas

By Budi Kresnadi - Rabu, 19 Oktober 2016 | 20:00 WIB
Proses pemuloihan rumput di stadion GBLA terhambat
BUDI KRESNADI/JUARA.NET
Proses pemuloihan rumput di stadion GBLA terhambat

Proses pemulihan rumput di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang mengering setelah perhelatan PON 2016 agak terhambat karena stadion milik Pemkot Bandung ini sejak Senin (17/10/2016) dijadikan venue atletik Peparnas 2016.

Sebagian lapangan sepak bola digunakan pertandingan nomor lempar cakram,lempar lembing,lontar martil, dan tolak peluru.

Kepala pengelola stadion GBLA Gatot Prasetyo, mengatakan bahwa semula sempat diusulkan nomor-nomor tersebut digelar di tempat lain agar proses pemulihan terus berjalan.

"Tetapi, pertandingan cabang olahraga atletik harus berlangsung di satu tempat untuk memudahkan koordinasi panitia pelaksana," ujar Gatot kepada JUARA di stadion GBLA, Selasa (18/10/2016).

Meski begitu, proses pemulihan tidak sepenuhnya tertunda karena hanya sebagian lapangan yang digunakan.

Menurut Gatot, waktu pemulihan hingga rumput kembali menghijau diperkirakan sekitar dua bulan karena hanya rumput bagian atas yang rusak, sementara akarnya tidak terganggu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X