Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berat Badan Tak Lagi Membuat Kiper Senior Arema Dipandang Sebelah Mata

By Ovan Setiawan - Kamis, 20 Oktober 2016 | 00:15 WIB
Kiper Arema, Achmad Kurniawan berteriak saat ditabrak striker PSM Makassar, Titus 'Tibo' Bonay di Stadion Gajayana, Kota Malang, Jumat (14/10/2016) malam.
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Kiper Arema, Achmad Kurniawan berteriak saat ditabrak striker PSM Makassar, Titus 'Tibo' Bonay di Stadion Gajayana, Kota Malang, Jumat (14/10/2016) malam.

Nasib Achmad Kurniawan di Arema Cronus sempat terancam akibat berat badannya yang dianggap overweight oleh pelatih Milomir Seslija. Namun, pandangan tersebut berubah, puncaknya saat Arema menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gajayana, Kota Malang pada Selasa (18/10/2016).

Tercatat AK, panggilan akrab Achmad Kurniawan, menggagalkan setidaknya delapan kali peluang emas yang diciptakan oleh para pemain Macan Kemayoran, julukan Persija. Dari total sepakan itu, hanya berbuah satu gol dari Greg Nwokolo.

Pada pertandingan itu, Arema yang berstatus tamu menang 4-1 dan AK jadi salah satu bintangnya. 

Saat ini, Achmad Kurniawan setidaknya tak lagi dipandang orang karena berat badannya. Melainkan, dia lebih pada penampilan yang konsisten dj bawah mistar gawang Arema

“Ya kalau pertandingan, kami harus serius dan menggagalkan setiap peluang yang mengancam."

Kiper Arema, Achmad Kurniawan

“Dia kiper terbaik untuk saat ini, tidak peduli berapa berat badannya,” ucap Milomir Seslija, pelatih berusia 52 tahun ini.

Bagaimana tanggapan AK tentang komentar pelatih dengan sapaan Milo ini? AK hanya tertawa. Menurut eks kiper Persik Kediri itu, dia hanya berusaha memberikan yang terbaik kepada tim dengan berusaha tampil semaksimal mungkin.

“Ya kalau pertandingan, kami harus serius dan menggagalkan setiap peluang yang mengancam,” tutur penjaga gawang yang juga pernah membela Persita Tangerang ini.

Baca juga:

Penampilan melawan Persija merupakan penampilan keenam AK menjadi starter Arema Cronus sejak kiper utama Kurnia Meiga harus menjalani perawatan karena cedera. Dari penampilannya tersebut, dia hanya kebobolan dua gol.

Selain dibobol Greg, ada gol dari Patrick Daniel da Silva saat membawa Persegres Gresik United unggul 1-0 atas Arema dalam pertandingan yang digelar di Stadion Tri Dharma, Jumat (7/10/2016).

Saat melawan Persija, kondisi Kurnia Meiga sebenarnya sudah pulih. Namun tim pelatih Arema sepertinya masih percaya kepada AK, yang tak lain kakak Meiga. Apalagi, Meiga juga masih butuh adaptasi lebih setelah mengalami cedera.


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X