Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Isco, Kembali ke Versi Terbaik

By Kamis, 20 Oktober 2016 | 10:34 WIB
Isco Alarcon merayakan gol dalam pertandingan La Liga melawan Real Betis di Benito Villamrin stadium, Sevilla, Spanyol, 15 Oktober 2016.
AITOR ALCALDE/GETTY IMAGES
Isco Alarcon merayakan gol dalam pertandingan La Liga melawan Real Betis di Benito Villamrin stadium, Sevilla, Spanyol, 15 Oktober 2016.

"Saya kurang percaya diri. Meski begitu, Zidane memercayai saya sejak ia datang. Cara terbaik meningkatkan kepercayaan diri adalah dengan lebih sering bermain," tutur Isco di Marca.

 Isco memang jarang muncul dalam susunan sebelas awal Madrid. Duel melawan Betis merupakan kesempatan keduanya mentas sebagai starter.

SUMBER GOL MELIMPAH

Marcelo kembali, Madrid menang lagi. Saat bek sayap kiri asal Brasil itu absen, Madrid gagal menuai tripoin atas Las Palmas (2-2), Dortmund (2- 2), dan Eibar (1-1). Kehadiran kembali Marcelo membuat permainan Los Blancos terlihat lebih dinamis saat bertemu Betis.

Ia bahkan memberikan kontribusi riil berupa torehan sebiji gol. Zidane layak gembira melihat ketajaman personel lini belakangnya.

Musim ini, bek-bek Madrid secara kolektif sudah mendulang enam gol alias terbanyak di La Liga. Trio BBC memang masih memegang peranan penting di Madrid.

Namun, Zidane bisa sedikit rileks karena ia kini bisa mendapatkan gol dari siapa pun. Marcelo merupakan orang ke-14 di daftar pencetak gol Madrid musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Tabloid BOLA No.2.708


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X