Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Tunjuk Pemain Mitra Kukar yang Paling Berbahaya

By Budi Kresnadi - Sabtu, 15 Oktober 2016 | 18:32 WIB
Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurjaman (tengah), memberikan keterangan pers kepada media usai laga melawan Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (12/10/2016).
BUDI KRESNADI/JUARA.NET
Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurjaman (tengah), memberikan keterangan pers kepada media usai laga melawan Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (12/10/2016).

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, menilai lawan mereka pada Minggu (16/10/2016), Mitra Kukar, merupakan tim tangguh yang diperkuat sejumlah pemain berkelas. Ia menunjuk salah satunya: Marlon da Silva de Moura.

"Marlon merupakan seorang striker haus gol. Sebanyak 11 gol yang sudah ia cetak menjadi bukti produktivitas tingginya," kata Djadjang, Jumat (14/10/2016) di Bandung.

Angka gol Marlon jauh di atas striker andalan Persib, Sergio van Dijk, yang baru mencetak empat gol serta pencetak gol terbanyak Persib, Vladimir Vujovic dengan lima gol (empat di antaranya dari titik penalti).


Pemain Persib merayakan gol Vladimir Vujovic ke gawang Persiba di Stadion Parikesit, Balikpapan, Sabtu (21/5/2016) malam. (Dok. GELORA TRISULA SEMESTA)

Menurut pelatih yang biasa disapa Djanur ini, performa ciamik Mitra Kukar tak lepas dari kontribusi bomber asal Brazil ini.

"Kami sangat mewaspadai Marlon. Menjadi tantangan bagi lini belakang Persib agar jangan sampai kecolongan," ujar Djanur.

Djadjang mengaku strategi yang akan diterapkan Persib di pertandingan nanti berbeda dengan laga tandang sebelumnya menghadapi Madura United.

Apalagi pada laga tandang kali ini, lini pertahanan Maung Bandung tidak diperkuat Vujovic yang terkena akumulasi kartu.

"Meski tanpa Vlado kami tetap yakin dengan kekuatan lini belakang. Hal terpenting adalah anak-anak selalu fokus dan jangan melakukan kesalahan yang tak perlu," tambahnya.

[video]http://video.kompas.com/e/5169337453001_v1_pjuara[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X