Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Febri Haryadi Matang di PON untuk Persib

By Senin, 17 Oktober 2016 | 08:31 WIB
Gelandang Persib Bandung, Febri  Haryadi, mulai mendapatkan kepercayaan dari tim pelatih Persib.
BUDI KRESNADI/JUARA.NET
Gelandang Persib Bandung, Febri Haryadi, mulai mendapatkan kepercayaan dari tim pelatih Persib.

Pemain muda Persib, Febri Haryadi, telah membuktikan kepada pelatihnya bahwa ia pantas diberi porsi bermain lebih dari sebelumnya. Febri menjadi pemecah kebuntuan saat timnya bertemu Bhayangkara FC di pekan ke-23 Torabika Soccer Championship (TSC), Rabu (12/10).

Penulis: Persiana Galih/Fifi Nofita

Hingga menit ke-65, Persib sama sekali belum menciptakan peluang gol. Penyerangan mereka selalu buntu di Atep, yang bertugas di sisi kanan dan kiri lapangan.

Akhirnya, performa Persib kembali hidup setelah Febri menggantikan Atep di menit ke-65. Maung Bandung mampu membalikkan keadaan hingga pertandingan berakhir dengan skor 2-1.

Sepanjang pertandingan, pemain berusia 20 tahun ini kerap merepotkan Bhayangkara. Tidak seperti sebelumnya, Febri kali ini tak terlihat grogi saat membawa bola dan tak terburu-buru dalam membuka peluang gol.

Menurut Febri, peningkatan performanya dipengaruhi oleh jam terbang selama membela tim PON Jawa Barat.

"Di PON kemarin, saya memang lebih banyak bermain. Tim PON telah mengasah saya untuk berani membawa bola dan mengumpan," tuturnya saat ditemui Tabloid BOLA di Hotel Horison, Cikarang, Jawa Barat.

Di PON, Febri tak pernah absen membela tim Jawa Barat. Ia selalu menjadi pilihan pelatih Lukas Tumbuan. Dalam ajang empat tahunan itu, Jawa Barat berhasil mendapatkan medali emas.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X