Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Yong-dae Akan Ikut Wajib Militer

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 14 Oktober 2016 | 18:31 WIB
Pebulu tangkis spesialis ganda putra, Lee Yong-dae, berfoto di depan bendera Korea Selatan. Lee akan menjalani wajib militer selama empat pekan di Gwangju pada November 2016.
DONGA
Pebulu tangkis spesialis ganda putra, Lee Yong-dae, berfoto di depan bendera Korea Selatan. Lee akan menjalani wajib militer selama empat pekan di Gwangju pada November 2016.

Pebulu tangkis spesialis ganda Korea Selatan, Lee Yong-dae, akan menjalani wajib militer (wamil) di Gwangju City pada November mendatang, selama empat pekan.

Dilansir dari situs Donga, Jumat (14/9//2016), Lee sebetulnya sudah dibebaskan dari kewajiban mengikuti latihan militer setelah meraih medali emas Olimpiade Beijing 2008.

Namun, atlet 28 tahun itu memutuskan tetap menjalani wamil yang diperuntukkan bagi laki-laki sehat usia 18-35 tahun.

Setelah menjalani wamil, Lee akan mengambil waktu untuk beristirahat. Dia akan kembali bermain bulu tangkis sebagai pemain profesional pada kalender kompetisi 2017.

"Saya selalu memberi yang terbaik saat berada di atas lapangan bulu tangkis dan saya akan terus bermain bulu tangkis hingga usia 35 tahun," tutur Lee yang dilansir Badminton Planet.

Lee resmi mundur dari tim nasional Korea seusai memenangi turnamen Korea Terbuka 2016 bersama Yoo Yeon-seong.

Lee kemudian meraih gelar pertamanya sebagai pemain non-timnas Korea pada 97th National Sports Festival di Asan, Minggu (9/10/2016).

Berpasangan dengan Kim Gi-jung dan mewakili Busan, Lee naik podium juara setelah mengalahkan pasangan Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol, 21-13, 21-16.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X