Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lorenzo Pimpin Sesi Kedua GP Jepang

By Delia Mustikasari - Jumat, 14 Oktober 2016 | 13:26 WIB
Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, sedang minum ketika selesai menjalani sesi latihan bebas pertama GP Jepang yang berlangsung di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (14/10/2016).
TOSHIFUMI KITAMURA /AFP
Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, sedang minum ketika selesai menjalani sesi latihan bebas pertama GP Jepang yang berlangsung di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (14/10/2016).

Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas kedua GP Jepang yang berlangsung di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Jumat (14/10/2016).

Lorenzo membuat putaran terbaik ketika memasuki menit terakhir sesi setelah menggeser Maverick Vinales (Suzuki Ecstar).

Sebelumnya, Lorenzo membuka awal sesi kedua dengan membuat putaran terbaik dalam 1 menit 46,775 detik yang dipertajam menjadi 1 menit 46,138 detik.

Memasuki 8 menit sesi berjalan, Andrea Dovizioso (Ducati) menggeser Lorenzo setelah melakukan putaran dalam 1 menit 45,903 detik.

Posisi pebalap tercepat kembali berubah setelah Marc Marquez (Repsol Honda) berhasil melewati Dovizioso dengan mencatat putaran terbaik 1 menit 45,744 detik ketika sesi tersisa 35 menit.

Insiden dialami Pol Espargaro (YamahaTech3) ketika memasuki 15 menit sesi berjalan. Dia terjatuh dan mampu melanjutkan sesi.

Namun, dia perlu mendapat bantuan dari petugas di lintasan untuk mendorong motornya.

Hingga 20 menit sesi berjalan, Marquez masih memimpin, diikuti Dovizioso, dan Aleix Espargaro. Marquez nyaris terjatuh di tikungan 1 ketika memasuki 24 menit sesi berjalan.

Memasuki 25 menit sesi berjalan, Dovizioso kembali naik ke posisi teratas dengan melakukan putaran terbaik dalam 1 menit 45,737 detik.

Menit-menit terakhir sesi, diwarnai dengan banyaknya insiden yang dialami para pebalap.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X