Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Gibraltar Bercanda setelah Kebobolan dalam Waktu 8,1 Detik pada Debutnya

By Septian Tambunan - Rabu, 12 Oktober 2016 | 17:43 WIB
Kiper Gibraltar, Deren Ibrahim (kedua dari kanan), beraksi dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa kontra Belgia di Stadion Algarve, Senin (10/10/2016).
JOSE MANUEL RIBEIRO/AFP
Kiper Gibraltar, Deren Ibrahim (kedua dari kanan), beraksi dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa kontra Belgia di Stadion Algarve, Senin (10/10/2016).

Kiper Gibraltar, Deren Ibrahim, kebobolan gol tercepat dalam pertandingan internasional resmi pada laga debut bersama tim nasional dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Belgia di Stadion Algarve, Senin (10/10/2016). Namun, dia menyikapi hal tersebut dengan santai.

Pertandingan berakhir dengan kemenangan 6-0 untuk Belgia. Gawang Ibrahim secara beruntun dijebol oleh Christian Benteke (1', 43', 55'), Axel Witsel (19'), Dries Mertens (51'), dan Eden Hazard (79').

Benteke muncul sebagai bintang dalam duel melawan Gibraltar. Dia menjadi pencetak gol tercepat (8,1 detik) untuk pertandingan resmi di level internasional.

Kendati mengalami nasib yang berseberangan dengan Benteke, Ibrahim coba menanggapi dengan positif.

Baca Juga:

"Menjalani debut melawan Belgia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia merupakan pencapaian besar," kata Ibrahim seperti dikutip BBC.

"Ketika akan menjalani debut, Anda mungkin juga harus melakukan sesuatu yang dapat Anda ingat," ujarnya bercanda.

Saat ini, Ibrahim merupakan kiper dari klub divisi enam Liga Inggris, Dartford.

Pesepak bola berusia 25 tahun tersebut pernah mencetak gol bagi Dartford ketika menghadapi Hungerford Town pada 27 Agustus 2016. Bola tendangan bebas dia dari tengah lapangan meluncur mulus ke jala lawan.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X