Pebalap Mercedes asal Jerman, Nico Rosberg, menegaskan bahwa rekan satu timnya, Lewis Hamilton, masih punya motivasi tinggi dan fokus penuh menjalani sisa musim Formula 1 2016.
Rosberg berkata demikian untuk menanggapi munculnya komentar bahwa Hamilton dengan sengaja "merusak diri sendiri" menyusul insiden yang menimpanya pada GP Malaysia di Sirkuit Sepang, 2 Oktober lalu.
Hamilton harus berhenti ketika tengah memimpin balapan karena kerusakan mesin. Balapan tersisa 15 putaran saat insiden itu terjadi.
LAP 41/56
HAM: "Ahhhhh NO...NO!"
22.7 seconds ahead
Engine failure = RACE OVER#MalaysiaGP pic.twitter.com/ITJBOZHUQi
— Formula 1 (@F1) October 2, 2016
Akhir pekan kemarin, Hamilton melakukan kesalahan saat start balapan GP Jepang di Sirkuit Suzuka. Start dari posisi ke-2, Hamilton merosot ke urutan ke-8.
Dia akhirnya finis di urutan ketiga, di belakang Rosberg dan Max Verstappen (Red Bull Racing).
"Saya tidak tahu apa yang sedang terjadi, tetapi saya katakan bahwa di balik itu semua, dia masih fokus seperti biasanya, dan memang selalu seperti itu, terutama setelah kejadian di Malaysia," kata Rosberg tentang Hamilton.
Rosberg bahkan mengatakan bahwa Hamilton bekerja selama berjam-jam, lebih lama dari yang biasanya dia lihat selama beberapa bulan terakhir, demi bisa melakukan putaran lebih cepat saat balapan.
Baca Juga:
- Ronaldo Lebih Suka ke Kelab Malam dan Bertanding Tanpa Latihan
- Kisah di Balik Baju Robek Gerard Pique yang Berujung Keputusan Pensiun
- Jawaban Gareth Bale soal Foto Konyol Wales
"Saya melihat dia sangat termotivasi dan fokus. Saya tidak melihat dia 'merusak diri sendiri'. Lewis yang saya lihat sangat termotivasi dan fokus," kata Rosberg menambahkan.
Rosberg memenangi empat dari lima balapan terakhir. Dia kini berada di puncak klasemen sementara pebalap dengan 313 poin, unggul 33 angka atas Hamilton yang mengisi posisi kedua.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | crash.net |
Komentar