Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Joao Mario Optimistis Inter Sanggup Menangi Scudetto Musim Ini

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 10 Oktober 2016 | 09:18 WIB
Gelandang  Joao Mario dalam acara perkenalan resmi sebagai pemain Inter Milan sebelum laga Serie A kontra Palermo di Stadion Giuseppe Meazza, 28 Agustus 2016.
GIUSEPPE CACACE/AFP
Gelandang Joao Mario dalam acara perkenalan resmi sebagai pemain Inter Milan sebelum laga Serie A kontra Palermo di Stadion Giuseppe Meazza, 28 Agustus 2016.

Pemain baru Inter Milan, Joao Mario, yakin musim ini timnya sanggup memenangi gelar Serie A asalkan bisa terus menjaga posisi di papan atas klasemen. 

Gelandang berusia 23 tahun ini merupakan pemain baru di Inter. Dia didatangkan Inter saat bursa transfer musim panas ini dari Sporting CP dengan banderol sebesar 40 juta euro (Rp 588 miliar) plus bonus 5 juta euro berdasar performanya.

"Menurut saya Inter tidak akan keluar dari persaingan Scudetto. Juventus memang sangat kuat, memenangi lima gelar terakhir, dan memiliki awal bagus," kata Mario seperti dikutip La Gazzetta dello Sport.

Baca Juga:

Joao Mario menyatakan Inter harus bisa masuk dalam zona Liga Champions. Jika sanggup, ia optimistis timnya bisa lebih berpeluang memenangi gelar Serie A Menurut dia, tim sekelas Inter juga harus berkiprah di turnamen bergengsi sekelas Liga Champions.

"Jika mampu berada di posisi Liga Champions, kami akan tetap cukup dekat untuk bersaing memenangi Scudetto. Kami perlu memastikan untuk siap menghadapi persaingan jelang akhir musim," ucap dia.

Dari tujuh pertandingan pertama Serie A, Inter masih berada di posisi kesembilan klasemen sementara dengan kemasan 11 poin.

Walau begitu, skuat asuhan Frank de Boer hanya terpaut dua poin dari AS Roma yang berada di posisi ketiga atau posisi minimal untuk bisa berlaga di Liga Champions musim depan.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : La Gazzetta dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X