Kebijakan pelatih Persiba Balikpapan, Jaino Matos, mungkin terbilang kurang populer. Ia banyak memberi kesempatan bagi pemain muda. Cukup berisiko, tetapi bukan tanpa pertimbangan matang.
Penulis: Martinus Bangun/Suci Rahayu
Jaino mengklaim bahwa beberapa pilar tim Beruang Madu merupakan pemain berusia 23 tahun atau kurang. Beberapa di antaranya adalah I Gusti Rustiawan, Abdul Aziz, Heri Susanto, Kurniawan Ajie, dan Yoewanto Beny.
"Sebagian pemain kami masih muda, Mereka rutin tampil sebagai pemain inti. Ini saatnya pemain muda berkembang dan meraih jam terbang agar kepercayaan diri mereka bertumbuh," ujar Jaino.
Yang teranyar, Jaino juga merekrut dua jebolan timnas U-19 asuhan Eduard Tjong, yakni Asnawi Mangkualam Bahar (17 tahun) dan Hanif Sjahbandi (18 tahun).
Tak tanggung-tanggung, kedua pemain baru itu bahkan langsung mencicipi laga perdana kala bertandang ke markas tim raksasa, Persib, akhir pekan silam.
"Masa depan mereka sangat menjanjikan, baik sebagai individu dan juga secara permainan tim secara keseluruhan," ujar Jaino.
Strategi Alternatif
Meski begitu, bukannya tak ada resiko yang dihadapi. Faktor mental bertanding yang masih kerap labil dan minimnya pengalaman bisa berdampak negatif bagi penampilan pemain-pemain muda tersebut.
Beragam alternatif pun telah disiapkan pelatih berdarah Brasil tersebut. Salah satunya dengan menyisipkan beberapa pemain senior dalam kerangka tim utama.
Baca Juga:
- Duo Eks Pelatih Persipura Jadi Incaran Klub Malaysia
- Indonesia Vs Vietnam, Suporter Siap Memerahputihkan Maguwoharjo
- Menang Lagi, PSCS Cilacap Perkasa di Grup A
"Peran pemain senior juga sangat penting. Kami punya Hermawan, Antonio Teles, dan Bima Sakti. Mereka banyak membantu para pemain muda," ujar Jaino.
Salah satu pemain muda Persiba, Abdul Aziz, mengakui bahwa di bawah bimbingan pemain senior, mereka bisa cepat berkembang.
"Jujur, keberadaan sosok mas Bima (Sakti), membuat proses adapatasi saya di Persiba cukup mulus. Ia mau memberi banyak masukan bagi kami yang masih muda-muda," ujar Abdul Aziz.
Sebelum bergabung di Persiba, Aziz merupakan jebolan Persib U-21. Atas ajakan Jaino yang pernah melatih Diklat Persib, Aziz rela menerima tantangan berkarier jauh dari kampung halamannya.
Buah positifnya ia petik kala dipercaya sebagai tulang punggung tim PON Jabar 2016. Bersama Heri Susanto, rekan setimnya di Persiba, Aziz mengantar Jabar meraih medali emas di ajang tersebut.
"Saya dapat banyak pelajaran dan kesempatan tampil di Persiba. Mungkin kalau masih bertahan di Persib U-21, saya tak dapat pengalaman tersebut," ujar Aziz yang mengaku masih bermimpi membela skuat Maung Bandung suatu hari nanti.
Daftar Pemain Muda Persiba:
- I Gusti Rustiawan, Sayap 20 tahun, 9 kali tampil
- Abdul Aziz, Sayap, 18 tahun, 19 kali tampil
- Heri Susanto, Penyerang, 22 tahun, 16 kali tampil
- Ahmad Ihwan, Penyerang, 22 tahun, 1 kali tampil
- Yoewanto Beny, Kiper, 23 tahun, 9 kali tampil
- Kurniawan Aji, Kiper, 20 tahun, belum tampil
- Hanif Sjahbandi, Bek, 18 tahun, 1 kali tampil*
- Asnawi Mangkualam, Gelandang, 17 tahun, 1 kali tampil*
*Ket: Baru direkrut pada bursa transfer putaran kedua TSC.
[video]http://video.kompas.com/e/5161739033001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar