Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldo Ajari Pepe Trik Baru Mengolah Bola

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 8 Oktober 2016 | 16:31 WIB
Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, berlatih jelang melakoni babak perempat final melawan Polandia.
FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET
Penyerang Portugal, Cristiano Ronaldo, berlatih jelang melakoni babak perempat final melawan Polandia.

Saat sesi latihan jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup B antara Portugal melawan Andorra, Cristiano Ronaldo (31) terlihat berlatih bersama Pepe. Ikon Real Madrid itu terlihat mengajari rekan setimnya trik baru dalam mengolah bola.

Dalam video berdurasi semenit 8 detik yang diunggah Sport Express, Kamis (6/10/2016), Ronaldo tampak tengah berlatih bersama tim nasional Portugal.

Saat latihan berlangsung Ronaldo terlibat latihan berpasangan dengan Pepe. Kedua penggawa Real Madrid itu terlihat berlatih juggling.

Akan tetapi, Ronaldo justru unjuk kebolehan dalam melakukan trik sulit.

Baca Juga:

Berulang kali saat mendapatkan bola operan dari Pepe, ia menangkap bola dengan menggunakan kedua lututnya dan mengembalikannya ke Pepe.

Melihat Ronaldo melakukan trik tersebut, Pepe berusaha mengikutinya. Namun, ia selalu mengalami kegagalan.

Portugal memetik kemenangan pertama di kualifikasi Piala Dunia 2018 atas Andorra di Stadion Municipal de Aveiro, Jumat (7/10/2016) waktu setempat, dengan skor telak 6-0.

Di partai tersebut, Ronaldo menyumbang empat gol untuk Portugal. Partai tersebut adalah kiprah pertama Ronaldo setelah absen di laga pertama kualifikasi Piala Dunia 2018 untuk Grup B.

Portugal mengalami kekalahan 0-2 di pertandingan pertama saat melawan Swiss dan tidak diperkuat Ronaldo.

Pemain berjulukan CR7 tidak bisa tampil lantaran mengalami cedera lutut yang didapatnya saat melakoni pertandingan final Piala Eropa 2016 melawan Prancis.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Sport Express


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X