Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korsel Tawarkan Timnas Indonesia Lawan Uji Coba

By Segaf Abdullah - Kamis, 6 Oktober 2016 | 08:03 WIB
Acting President PSSI Hinca Panjaitan (kiri) dan Sekjen PSSI Azwan Karim mengumumkan hasil rapat Komite Eksekutif PSSI di Kantor PSSI, Senayan, Senin (23/5/2016).
SEGAF ABDULLAH/JUARA.NET
Acting President PSSI Hinca Panjaitan (kiri) dan Sekjen PSSI Azwan Karim mengumumkan hasil rapat Komite Eksekutif PSSI di Kantor PSSI, Senayan, Senin (23/5/2016).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Azwan Karim, mengakui masih mendapat tawaran uji coba untuk tim nasional (timnas) Indonesia. Penawaran tersebut datang dari Korea Selatan (Korsel) untuk menjajal Kanada.

Jadi, dalam hal ini, Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA), hanya menawarkan lawan bertanding buat Indonesia.

Adalah timnas Kanada yang juga bakal beruji coba melawan Korsel. Kemungkinan hal ini dilakukan untuk efektivitas tur Asia yang akan dilakoni tim asal Amerika Utara itu. Jadi, Kanada mempunyai dua lawan uji coba.

"Kami mendapat tawaran melawan Kanada dari Korsel. Soalnya, mereka juga ingin bertanding kontra Kanada," kata Azwan, Selasa (4/10/2016).

"Tetapi, itu masih dalam pertimbangan tim pelatih. Ya, kami juga harus melihat waktu yang ideal," ucapnya.

Namun, Azwan mengisyaratkan kans Indonesia untuk beruji coba melawan Kanada tipis. Pasalnya, jadwal uji coba tersebut sangat mepet dengan Piala AFF 2016.

"Tawaran datang untuk November dan itu sudah mendekati Piala AFF 2016. Tim pelatih pasti memikirkan dengan hati-hati dampak yang mungkin ditimbulkan dari laga tersebut pada turnamen sesungguhnya," tutur Azwan.

Menjelang Piala AFF 2016 (19 November-17 Desember), Indonesia memang terus menggeber persiapan. Terdekat, tim Garuda akan melakoni laga uji coba menghadapi Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (9/10/2016).


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X