Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hikmah di Balik Start Terburuk Barcelona dalam 11 Musim Terakhir

By Beri Bagja - Selasa, 4 Oktober 2016 | 16:01 WIB
Ekspresi lesu pemain Barcelona, Luis Suarez (kanan) dan Arda Turan, setelah tim mereka takluk di kandang Celta Vigo, Balaidos, pada partai La Liga, 2 Oktober 2016.
OCTAVIO PASSOS/GETTY IMAGES
Ekspresi lesu pemain Barcelona, Luis Suarez (kanan) dan Arda Turan, setelah tim mereka takluk di kandang Celta Vigo, Balaidos, pada partai La Liga, 2 Oktober 2016.

FC Barcelona mencatatkan start terburuk mereka dalam 11 musim terakhir di La Liga. Meski begitu, ada hikmah yang bisa dipetik dari performa melempem El Barca pada awal musim 2016-2017.

Akibat takluk 3-4 di kandang Celta Vigo, Minggu (2/10/2016), Barcelona sudah merasakan 2 kekalahan dalam 7 partai perdana musim ini.

Ditambah catatan 4 kemenangan dan sekali imbang, pasukan Luis Enrique berada di peringkat ke-4 pada klasemen sementara dengan koleksi 13 poin.

Jika patokannya ialah performa di 7 laga perdana, start musim ini paling buruk bagi Barca sejak 2006-2007.

Sebagai komparasi, musim lalu mereka meraup 15 angka dari catatan 5 kemenangan dan 2 kekalahan. 

Kali terakhir Barcelona melakoni start lebih jelek adalah pada musim 2005-2006.

Ketika itu, tim Barca asuhan Frank Rijkaard hanya mengemas 10 angka dari 2 kemenangan, 4 kali imbang, dan sekali kalah. Carles Puyol cs berada di peringkat ke-6.

Di balik rapor start yang pas-pasan, awak El Barca justru memetik pelajaran tentang pentingnya membangun kohesi di tim agar tak terpuruk lama-lama.

Baca Juga:

Pasukan Rijkaard pun menjadi tim yang tersenyum di garis finis karena menuntaskan musim sebagai kampiun La Liga 2005-2006.

Titik kebangkitan mereka justru muncul pada pekan setelahnya. Barca mengamuk dengan merangkai 14 kemenangan tanpa putus sejak pekan ke-8 (22/10/2005) sampai pekan ke-21 (29/1/2006)!

Enrique tentu berharap anak asuhnya dapat memetik hikmah dari pengalaman tersebut untuk bangkit dan mengakhiri kompetisi sebagai raja.

"Banyak hal yang harus kami tingkatkan. Musim ini masih menyisakan banyak pertandingan dan kompetisi pun masih sangat ketat," ucap Enrique di SPORT.es.


Para pemain dan staf Barcelona merayakan gelar La Liga 2005-2006 dengan melakukan parade di jalanan Kota Barcelona, 7 Mei 2006.(LLUIS GENE/AFP)

Catatan Barcelona dalam 7 Partai Awal La Liga Sejak 2005-2006

  • 2016-2017: 4 menang-1 seri-2 kalah (13 poin)
  • 2015-2016: 5-0-2 (15 poin)
  • 2014-2015: 6-1-0 (19 poin)
  • 2013-2014: 7-0-0 (21 poin)
  • 2012-2013: 6-1-0 (19 poin)
  • 2011-2012: 5-2-0 (17 poin)
  • 2010-2011: 5-1-1 (16 poin)
  • 2009-2010: 6-1-0 (19 poin)
  • 2008-2009: 5-1-1 (16 poin)
  • 2007-2008: 5-2-0 (17 poin)
  • 2006-2007: 5-1-1 (16 poin)
  • 2005-2006: 2-4-1 (10 poin)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : juara, berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X