Persija Jakarta akhirnya berhasil menghentikan puasa kemenangan seusai mengalahkan Perseru Serui dengan skor 2-1 dalam lanjutan Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 di Stadion Manahan, Minggu (2/10/2016). Ini merupakan kemenangan pertama setelah 14 laga sebelumnya sulit meraih tiga poin.
Perseru tampil lebih mendominasi pada babak pertama. Jumlah peluang yang dimiliki tim arahan pelatih Hanafi itu pun lebih banyak ketimbang Persija.
Namun, semuanya berubah pada babak kedua. Sejak awal 45 menit kedua, Persija tampil lebih baik dan terus menerus menggempur pertahanan Perseru.
Perseru berhasil mencetak gol pertama di laga ini pada menit ke-39 melalui Osas Saha. Namun, Persija berhasil membalikkan keadaan pada babak kedua.
Baca Juga:
- Kemenangan Man United Batal gara-gara Allen
- Aksi Gemilang Higuain Hasilkan Tripoin untuk Juventus
- Sanchez Dipilih Jadi Striker karena Mirip Suarez
Pertandingan 45 menit kedua baru bergulir tiga menit, Persija berhasil menyamakan kedudukan melalui sepakan salto Emmanuel Kenmogne. Pemain baru ini memanfaatkan umpan via tandukan Gunawan Dwi Cahyo.
Pada menit ke-83, giliran Gunawan yang berhasil mencetak gol untuk Persija. Bek tengah berusia 27 tahun itu berhasil menyambut bola di mulut gawang memanfaatkan umpan tandukan Maman Abdulrahman.
Kemenangan ini menjadi pelepas dahaga bagi Persija. Pasalnya, Macan Kemayoran belum pernah lagi merasakan tiga poin dalam 14 pertandingan terakhir di TSC 2016.
Terakhir kali Persija meraih kemenangan terjadi pada 10 Juni 2016 saat mengalahkan PS TNI dengan skor 1-0.
Tiga poin dari pertandingan ini mengangkat Persija naik tiga peringkat ke posisi 14 klasemen sementara TSC 2016
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar