2 dari Persib Bandung. Persiba dijamu Persib di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Sabtu (1/10/2016).
”Melihat jalannya pertandingan yang berlangsung ketat, kami secara moral sebenarnya tidak kalah pada laga ini,” ujar Jaino Matos seusai pertandingan.
Pelatih asal Brasil ini mengatakan, secara keseluruhan sangat senang dengan performa pemain Persiba. Apalagi, pilar Persiba musim ini merupakan kombinasi pemain senior dan junior.
Baca juga:
- Laga Diakhiri Bentrok Polisi dan Suporter, PSS Sleman Gagal Menang
- Satu Kaki Andik Vermansah Cs di Final Piala Malaysia 2016
- Lima Calon Rising Star Piala AFF 2016
Ia menilai pemain senior seperti Hermawan dan Shohei Matsunaga saling mengisi dengan beberapa pesepak bola muda.Mereka juga datang dengan persiapan mental yang bagus.
Menurut Jaino, mental dan semangat bertanding anak-anak Persiba sangat luar biasa. Ia mengaku pemainnya sangat emosional karena banyak dirugikan wasit.
”Bagaimana tak emosional, pemain kami gampang sekali mendapatkan kartu. Seperti Hanif (Sjahbandi) dan Abdul Aziz yang diberi kartu kuning,” tutur Jaino.
”Kami sebenarnya ingin tenang dan tak emosional, tetapi situasi di lapangan memancing emosi pemain Persiba,” ucapnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar