Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Premier League, Rekor Gol Tercepat Pemain Pengganti

By Septian Tambunan - Minggu, 2 Oktober 2016 | 00:47 WIB
Pemain Bournemouth, Joshua King, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Watford dalam pertandingan Premier League di Vicarage Road, Watford, Inggris, 1 Oktober 2016.
DAN MULLAN/GETTY IMAGES
Pemain Bournemouth, Joshua King, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Watford dalam pertandingan Premier League di Vicarage Road, Watford, Inggris, 1 Oktober 2016.

Laga pekan ketujuh Premier League, Sabtu (1/10/2016), dihiasi dengan rekor gol tercepat dari seorang pemain pengganti dalam pertandingan Watford melawan Bournemouth di Vicarage Road.

Partai yang berakhir dengan kedudukan 2-2 itu memunculkan nama Joshua King sebagai bintang lapangan.

King, yang dimasukkan manajer Bournemouth, Eddie Howe, pada menit ke-62 untuk menggantikan Jordan Ibe, hanya membutuhkan waktu 44 detik untuk mencetak gol!

Catatan tersebut menjadi rekor gol tercepat dari pemain pengganti dalam pagelaran Premier League musim 2016-2017.

Pada laga lain, West Ham United harus puas bermain imbang 1-1 kala menjamu Middlesbrough. Raihan empat poin dalam tujuh pertandingan menjadi awal musim terburuk yang mereka jalani sejak musim 1988-1989.

Setali tiga uang dengan West Ham, Sunderland juga gagal merengkuh poin penuh. Pasukan David Moyes ditahan imbang 1-1 oleh West Bromwich Albion.

Musim ini menjadi kali ketiga dalam empat musim terakhir Sunderland gagal mengunci satu kemenangan pun dari tujuh partai pertama Premier League.

Berikut ini adalah hasil Premier League, Sabtu (1/10/2016):

  • Swansea City 1-2 Liverpool (Leroy Fer 8' ; Roberto Firmino 54', James Milner 84'-penalti)
  • Hull City 0-2 Chelsea (Willian 61', Diego Costa 67')
  • Sunderland 1-1 West Bromwich Albion (Patrick van Aanholt 83' ; Nacer Chadli 35')
  • Watford 2-2 Bournemouth (Troy Deeney 51', Isaac Success 65' ; Callum Wilson 31', Joshua King 63')
  • West Ham United 1-1 Middlesbrough (Dimitri Payet 57' ; Cristian Stuani 51')


Editor :
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X