Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sriwijaya FC Krisis Lini Tengah

By Noverta Salyadi - Sabtu, 1 Oktober 2016 | 22:12 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Widodo Cahyono Putro, memberikan pengarahan pada pemainnya, Jum'at (30/9/2016) di Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.
NOVERTA SALYADI/JUARA.NET
Pelatih Sriwijaya FC, Widodo Cahyono Putro, memberikan pengarahan pada pemainnya, Jum'at (30/9/2016) di Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.

Sriwijaya FC mengalami krisis lini tengah menjelang laga kandang menghadapi Bhayangkara Surabaya United, Minggu (2/10/2016) di Gelora Sriwijaya, Jakabaring.

Tiga pemain yang selama ini menjadi andalan Sriwijaya FC di lini tengah, yaitu Firman Utina, Yu Hyun-koo, dan Ichsan Maulana tidak dapat diturunkan.

Firman absen karena mengikuti kursus kepelatihan Lisensi C Asia. Sementara, Hyun terkena akumulasi kartu dan Ichsan masih menderita cedera engkel.

Pelatih Sriwijaya FC, Widodo Cahyono Putro, mengakui bahwa trio lini tengah itu tidak bisa turun. Tetapi, Widodo juga mengaku telah menyiapkan stategi untuk menutupi kelemahan mereka.

"Ya, bagaimana lagi? Kalau memang Firman mengikuti lisensi kepelatihan Tipe C harus kami izinkan, karena itu masa depan mereka," kata Widodo, di Palembang.

Selain Firman, pemain Sriwijaya FC lainnya yang tengah mengambil lisensi kepelatihan yaitu M. Ridwan. Otomatis Ridwan pun dipastikan absen.

Satu-satunya pengawal lini tengah yang dimiliki oleh tim berjuluk Laskar Wing Kito yaitu Hapit Ibrahim. Ia mengaku selama empat hari ini telah menjalani latihan untuk persiapan menghadapi Bhayangkara Surabaya.

"Tentunya saya sudah siap secara mental kalau pelatih memberikan kepercayaan, termasuk juga kerjasama dengan pemain lainnya," katanya.

Menurut Hapit, dia tidak akan merasa terbebani jika diberikan kepercayaan oleh pelatih. Hal ini justru memotivasinya untuk memberikan yang terbaik bagi tim.

"Firman, Hyun, dan Ichsan memang pemain bagus. Kalau saya turun saya akan berusaha memberikan yang terbaik. Lawan yang dihadapi juga cukup berat, BSU, karena ada Evan Dimas disana," katanya.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X