Liverpool berhasil meraih poin penuh berkat kemenangan 2-1 atas Swansea City, pada laga Premier League di Stadion Liberty, Sabtu (1/10/2016).
Dengan kemenangan ini, Liverpool untuk sementara menduduki peringkat kedua klasemen Premier League dengan perolehan 16 poin.
Adapun Swansea masih berada di urutan ke-17 dengan mengemas empat poin. Mereka hanya berjarak satu poin dengan zona degradasi, atau posisi ke-18 yang kini ditempati West Ham United.
Berdasarkan statistik resmi Premier League, Liverpool memang tampil lebih dominan. Secara penguasaan bola, tim asuhan Juergen Klopp tersebut menorehkan angka 59 persen.
Demikian pula dari segi peluang, Liverpool sanggup melepaskan enam tembakan tepat sasaran dari 18 percobaan.
Namun, justru Swansea yang membuka keunggulan terlebih dulu, yakni ketika pertandingan baru berjalan delapan menit. Gol Swansea diciptakan top scorer klub, Leroy Fer.
Berawal dari tendangan pojok yang dilakukan oleh Leon Britton, bola kemudian disundul Mike van der Hoorn ke mulut gawang Liverpool dan disambar oleh Fer.
Leroy Fer Goal to take the lead for the home team against @LFC #SWALIV #KINGZSPORT #YNWA pic.twitter.com/fUHmTCijJC
— Kingz Sports News (@kingzsport) October 1, 2016
67% - Leroy Fer has scored four of Swansea's six Premier League goals this season (67%). Jacked.
— OptaJoe (@OptaJoe) October 1, 2016
Gol tersebut merupakan torehan keempat Fer dari enam laga Premier League musim ini. Sebelumnya, pemain asal Belanda itu membukukan gol ke gawang Burnley, Leicester City, dan Chelsea.
Pada menit ke-26, Liverpool nyaris saja kebobolan untuk yang kali kedua lewat upaya striker Swansea, Borja Baston.
Akan tetapi, tandukan Borja masih menyamping tipis di sisi gawang Loris Karius, kiper Liverpool. Kedudukan 1-0 pun tak berubah hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, tepatnya pada menit ke-54, Liverpool akhirnya bisa menyamakan kedudukan melalui Roberto Firmino.
Memanfaatkan umpan dari Jordan Henderson, Firmino yang tak terperangkap offside berhasil menyundul bola ke gawang Swansea.
20 - No Liverpool player has been involved in more PL goals than Roberto Firmino since the start of last season (13 goals, 7 assists). Busy.
— OptaJoe (@OptaJoe) October 1, 2016
Firmino goal to level the match !! 1-1 #SWALIV #KINGZSPORT #YNWA #LFC pic.twitter.com/Fxz8y4Es0k
— Kingz Sports News (@kingzsport) October 1, 2016
Pada sisa waktu pertandingan, Liverpool semakin menggencarkan serangan. Berbagai peluang berbahaya pun tercipta.
Setelah melakukan serangkaian upaya, Liverpool akhirnya mendapatkan hadiah penalti. Wasit memberikan penalti lantaran Firmino dilanggar bek Swansea, Angel Rangel, di kotak terlarang.
James Milner, yang ditunjuk sebagai eksekutor, tak kesulitan menjalankan tugasnya. Skor pun berubah 2-1 untuk Liverpool pada menit ke-84.
Gol Milner menjadi gol terakhir pada pertandingan ini. Liverpool pun menyudahi laga dengan kemenangan 2-1 atas Swansea.
Swansea City 1-2 Liverpool (Leroy Fer 8'; Roberto Firmino 54', James Milner 84' [pen])
Susunan Pemain
Swansea (4-3-3): 1-Lukasz Fabianski; 22-Angel Rangel, 5-Mike van der Hoorn, 2-Jordi Amat. 26-Kyle Naughton; 8-Leroy Fer (56-Jay Fulton 72'), 7-Leon Britton (4-Ki Sung-yeung 63'), 24-Jack Cork; 15-Wayne Routledge (17-Modou Barrow 61'), 10-Borja Baston, 23-Gylfi Sigurdsson
Pelatih: Francesco Guidolin
Liverpool (4-3-3): 1-Loris Karius; 7-James Milner, 6-Dejan Lovren, 32-Joel Matip, 2-Nathaniel Clyne; 5-Georginio Wijnaldum (23-Emre Can 85'), 14-Jordan Henderson, 20-Adam Lallana (15-Daniel Sturridge 23'); 10-Philippe Coutinho, 11-Roberto Firmino (27-Divock Origi 85'), 19-Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp
Wasit: Michael Oliver
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | juara |
Komentar