Selain itu, ada pula faktor eksternal seperti suhu di GOR Bima, Cirebon, yang dianggap terlalu panas. Ketika duduk di tribun, mereka merasa tidak nyaman.
"Bagaimana ya, perempuan kan lebih sensitif dengan udara panas. Jadi, kami merasa tidak nyaman," tutur Gloria.
Adapun Melati menimpali seraya bercanda, "Kurang oksigen nih."
Di cabang beregu putri, langkah Jateng terhenti di semifinal. Mereka kalah 0-3 dari DKI Jakarta, Kamis (22/9/2016).
Untuk perorangan, Annisa kembali berpasangan dengan Melati. Mereka akan melawan Della Augustia/Mayrina Lukmanda dari Banten, Sabtu (24/9/2016).
[video]http://video.kompas.com/e/5136214917001_v1_pjuara[/video]
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | juara.net |
Komentar