Arsene Wenger sedang berbunga-bunga. Penyebabnya sudah jelas: Arsenal menang besar 4- 1 di kandang Hull City, 16 September lalu. Posisi di klasemen pun langsung terdongkrak menjadi di urutan ke-4.
Penulis: Dian Savitri
Menurut Wenger, kemenangan itu menjadi tanda bahwa pasukannya lumayan kuat untuk menjadi kandidat juara Premier League musim ini.
Wenger menyatakan dengan kemenangan itu, para pemainnya sudah berhasil menyingkirkan mental block raksasa yang menghalangi mereka dalam perjalanan menuju juara.
The Gunners mengumpulkan 10 poin hasil dari tiga kali menang, satu kali seri, dan satu kali kalah. Hull, yang sebelum pertandingan akhir pekan itu punya jumlah poin sama dengan Arsenal (7), kini berada di peringkat ke-12.
Ketika menghancurkan Hull, Arsenal tampil mengesankan. Permainan yang lancar, mengalir, kadang menghipnotis penontonnya.
Operan-operan yang dilakukan lebih banyak yang akurat. Akan tetapi, memang begitulah penampilan standar Arsenal.
Mereka selalu bisa mengalahkan tim yang inferior, membuat pertandingan itu seolah salah satu sesi latihan rutin.
Setiap tahun, sejak 2004, Arsenal gagal menuntaskan tugas menjadi juara liga. Pasukan Wenger itu selalu bisa tampil bak juara, namun sejauh ini Stadion Emirates belum pernah kedatangan trofi Premier League.
Masalahnya, Arsenal harus melakukan lebih dari sekadar mengalahkan tim lemah macam Hull, yang pemainnya sudah berkurang satu orang, bek Jake Livermore, sebelum pergantian babak.
Tes mental yang lebih berat masih menanti, namun hal itu juga tidak seharusnya membuat kualitas permainan Arsenal berkurang.
“Ini adalah pernyataan kemenangan. Kami mencetak tiga gol di Watford, membuat empat gol di Hull. Kami hanya bermain 0-0 di Leicester, namun ada dua atau tiga kesempatan untuk membuat gol. Bermain di kandang lawan justru terlihat lebih meyakinkan ketimbang bermain di kandang sendiri,” kata Wenger seperti dikutip dari The Telegraph.
“Saya yakin ketika kalah pada pertandingan pertama musim ini, kejadian itu menjadi kejutan mental untuk kami dan para suporter. Langsung saja timbul rasa skeptis," lanjut Wenger.
"Karena itu, penting untuk kami bisa menang di pertandingan berikutnya melawan Southampton. Saya juga yakin suporter akan selalu mendukung kami," ujarnya lagi.
Selanjutnya Wenger menyatakan suporter harus melihat sifat positif yang ditunjukkan oleh Arsenal dalam lima pertandingan yang sudah dilalui.
Meski liga masih lama akan kelar, namun sifat positif itu yang akan membawa Arsenal bisa sukses musim ini. Itulah keyakinan Wenger.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA No2.700 |
Komentar