Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lima Poin Lagi, Klub Jepang Bakal Juarai Liga Singapura 2016

By Jumat, 23 September 2016 | 00:19 WIB
Tiga pemain Albirex Niigata menguasai bola saat menjamu Geylang International di Stadion Jurong Barat, Singapura pada Kamis (22/9/2016) malam.
Dok. SLEAGUE
Tiga pemain Albirex Niigata menguasai bola saat menjamu Geylang International di Stadion Jurong Barat, Singapura pada Kamis (22/9/2016) malam.

League atau Liga Singapura 2016.

Pada pertandingan terbaru Liga Singapura musim ini, Kamis (22/9/2016), Albirex Niigata menang atas tamunya, Geylang International. Laga di Stadion Jurong Barat, anak asuh Naoki Naruo menang tipis 1-0.

Pemain belakang Atsushi Shirota menjadi pencetak gol semata wayang pada laga ini. Bek Albirex Niigata ini mencetak gol pada menit ke-76.

Baca juga:

Tiga poin itu membuat Albirex Niigata mengumpulkan poin 47 dari 20 laga. Mereka unggul tujuh angka atas pesaing terdekatnya, Tampines Rovers, yang juga punya jumlah laga sama dengan Albirex Niigata.

Albirex Niigata, yang merupakan tim satelit Albirex Niigata yang bertarung di J-League 1 atau Liga Utama Jepang, tinggal butuh lima poin untuk jadi juara Liga Singapura.

Jumlah pertandingan di Liga Singapura musim ini adalah 24 dari tiga putaran. Artinya, dua kemenangan lagi atau lima poin saja membuat Albirex Niigata jadi juara Liga Singapura dan membuat sejarah.

Sebab, mereka bakal jadi klub asal Jepang pertama yang memenangi Liga Singapura. Sebelumnya, Liga Singapura pernah dimenangi dua klub asal luar negeri.

Pertama adalah Etoile FC asal Prancis pada musim 2010. Lalu musim lalu, Duli Pengiran Muda Mahkota (DPMM) FC asal Brunei yang jadi jawara S-League.


Editor : Estu Santoso
Sumber : sleague.com, Futbol24


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X